sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
Selasa, 03 Agst 2021 08:47 WIB

Realme MagDart didesain lebih tipis dari seri iPhone 12

Sebuah bocoran gambar untuk smartphone Realme Flash menunjukkan pengisian daya magnetik Realme MagDart yang sangat tipis menempel pada smartphone tersebut.

Realme MagDart didesain lebih tipis dari seri iPhone 12
Source: Gizchina

Selama beberapa minggu terakhir, terdapat banyak laporan mengenai realme Flash yang akan datang. Laporan sejauh ini menunjukkan perangkat akan menjadi smartphone Android pertama yang mendukung pengisian daya magnetik, dengan bocoran gambar terbaru yang menunjukkan pengisi daya tersebut.. 

Menurut sebuah video sebelumnya, pengisi daya realme MagDart akan membantu pengisian daya magnetis realme Flash, yang memberikan antara 18% hingga 25% dalam tiga menit. Dengan ini, dibutuhkan kurang dari satu jam untuk mendapatkan daya penuh (0% hingga 100%), untuk kapasitas baterai 4.000 mAh.

Bocoran gambar yang dilaporkan oleh Gizchina (3/8) menunjukkan bagian belakang smartphone realme Flash. Terlihat yang paling menonjol adalah MagDart yang menempel pada ponsel tersebut. Pengisi daya ini jelas merupakan pengisi daya nirkabel dengan desain ultra tipis. Bahkan dibandingkan seri iPhone 12, MagDart terlihat lebih tipis dan lebih ringan.

Menurut laporan, MagDart juga dilengkapi kipas pendingin. Ini berarti, MagDart akan memberikan efek pendinginan yang tepat dan menjamin pengisian cepat selama proses berlangsung.

Di samping itu, bagian belakang realme Flash yang magnetis akan mendukung aksesori magnetik lainnya, seperti kartu magnetik, radiator magnetik, dan lainnya. Lebih penting lagi, aksesori ini tidak perlu lagi dihubungkan dengan cangkang yang berat seperti dulu. 

Realme Flash juga diketahui akan tampil dengan layar punch hole serta pengaturan tiga kamera belakang. Di dapur pacu, perangkat akan ditenagai Qualcomm Snapdragon 888, yang digabungkan dengan RAM 12GB dan penyimpanan internal 256GB. Smartphone mendukung konektor USB tipe-C dan berjalan pada Realme UI 2.0 berbasis Android 11.

Share
×
tekid
back to top