sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
Senin, 15 Mar 2021 11:22 WIB

Apple punya paten cincin pintar pengendali berbagai perangkat

Dalam sebuah paten terbaru Apple sedang mengeksplorasi kemungkinan pengguna dapat mengontrol perangkat mereka menggunakan jari atau tangan melalui sebuah cincin.

Apple punya paten cincin pintar pengendali berbagai perangkat

Apple tampaknya sedang mengeksplor teknologi lain untuk digunakan oleh para pengguna setia perangkat mereka. Setelah mempersiapkan kacamata AR, mereka juga sedang mengembangkan teknologi lain yang mereka anggap berguna.

Ubergizmo (15/3) melaporkan, saat ini Apple memiliki sebuah paten yang berisi sebuah teknologi yang dapat mengontrol perangkat Apple menggunakan gerakan tangan. Mereka membuat sensornya tertanam di dalam cincin.

Dalam paten tersebut, para pengguna hanya perlu menggunakan gestur jari atau tangan untuk mengontrol perangkat Apple. Jadi misalnya, jika perangkat wearable ini mendeteksi ada Pensil Apple di tangan, itu dapat menyesuaikan gerakannya, dimana menjentikkan pergelangan tangan bisa menjadi fungsi mengulang (undo), menjentikkan jari ke arah lain dapat mengubah alat tulis, dan seterusnya.

Cincin ini juga dapat digunakan untuk menghubungkan satu perangkat ke perangkat lain. Misalnya Apple Pencil yang terhubung dengan kacamata pintar. Dengan cincin pintar yang dikenakan, pengguna dapat memakai Apple Pencil untuk menggambar secara virtual karena terhubung dengan kacamata pintar. 

Ini adalah paten yang cukup menarik, meskipun masih menjadi pertanyaan seberapa praktis penggunaan aksesori ini terutama saat di ruang publik. Sementara di ruang kerja sendiri, fitur ini tampaknya akan sangat berguna. 

Namun karena masih berbentuk paten, hingga saat ini masih belum diketahui apakah perusahaan asal Cupertino tersebut akan segera mengembangkannya lebih jauh atau tidak. Belum ada pernyataan resmi dari Apple terkait paten tersebut.

Share
×
tekid
back to top