sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
Selasa, 13 Mar 2018 09:13 WIB

AirPods baru bakal tahan air

Perangkat audio nirkabel ini juga akan hadir dengan berbagai upgrade

AirPods baru bakal tahan air
Foto: Apple

Apple AirPods baru dikabarakan akan tampil dengan kemampuan tahan air serta memiliki efisiensi yang lebih baik dalam hal konsumsi daya. Dilansir dari Phone Arena (12/3), chip W2 di AirPods selanjutnya menjadikan Bluetooth dan Wi-Fi akan lebih hemat daya hingga 50 persen dibandingkan dengan desain chip W1 yang tersemat di dalam AirPods saat ini. Dengan demikian, upgrade tersebut mengutamakan daya tahan baterai yang sangat signifikan.

Namun beberapa pengamat mengatakan daya bukan hanya satu-satunya upgrade di AirPods terbaru. Para pengamat dari Barclays melaporkan hal ini kepada klien dalam sebuah memo bahwa AirPods 2 baru akan tiba pada awal 2019, dan akan dilengkapi dengan beberapa fitur seperti sistem noise cancellation khusus.

Dikatakan khusus karena erabud kecil di EarPods akan lebih sulit dalam melakukan isolasi suara dibandingkan dengan headset overhead yang banyak beredar di pasar saat ini, sehingga memerlukan sebuah teknologi khusus agar isolasi suara bisa dilakukan dengan baik. AirPods baru ini juga dikabarkan akan tampil di musim gugur dan bakal memiliki dukungan Siri. Selain itu, kehadiran AirPods baru dengan prosesor yang lebih canggih ini juga akan membuat AirPods lama akan mengalami penurunan harga.

Meski dilengkapi dengan ketahanan terhadap air dan fitur noise cancelling, AirPods 2 tidak akan menampakkan diri sebelum awal 2019, seperti apa yang dilaporkan Bloomberg. Intinya, AirPods anyar tersebut bakal hadir dengan daya tahan baterai tinggi, Siri yang dapat diakses via suara dan tahan air.

Share
×
tekid
back to top