sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
Selasa, 30 Jun 2020 10:02 WIB

Review realme Buds Air Neo, TWS untuk gaya dengan daya tahan lama

Earphone TWS realme Buds Air Neo telah diluncurkan baru-baru ini, yang tampil dengan desain kekinian.

Review realme Buds Air Neo, TWS untuk gaya dengan daya tahan lama

Baru-baru ini, realme telah meluncurkan TWS (True Wireless Stereo) terbarunya yang disebut realme Buds Air Neo. Pertama kali melihat perangkat ini, earphone TWS ini tampil dengan desain yang cukup mirip dengan AirPods kepunyaan Apple dan memiliki desain yang simpel. 

Selain tampil dengan desain yang simpel, earphone TWS ini juga memiliki dimensi yang kecil dan bobot yang ringan. Jadi realme Buds Air Neo sangat mudah untuk dibawa kemana-mana atau disimpan dalam kantong. Oh iya, casing earphone ini juga berbentuk bundar yang membuatnya nyaman digenggam. 

Pada bagian bawah casing terdapat pengisian daya baterai melalui kabel mikroUSB dan tombol untuk memasangkan earphone ke smartphone. Setelah menggunakan earphone ini selama seminggu, realme Buds Air Neo memiliki daya tahan baterai yang cukup baik karena mampu bertahan cukup lama. Dari pengalaman saya, saya memakainya 3 jam setiap hari selama 6 hari berturut-turut. 

Terlebih lagi, earphone ini hanya membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam untuk mengisi dayanya dari 0% hingga 100%. Saya juga bisa memantau baterainya dengan mudah melalui smartphone, yang dapat menampilkan berapa sisa baterai earphone ini. 

Ini adalah realme Buds Air Neo

Realme turut membekali earphone ini dengan teknologi Bluetooth 5.0 yang mampu melakukan pairing cukup cepat dengan smartphone saya. Earphone ini juga memiliki konektivitas yang stabil antara earbud kiri dan kanan, jadi saya merasa nyaman saat mendengarkan lagu karena tidak mengalami suara putus-putus dari kedua earbud

Untuk pairing, realme Buds Air Neo terbilang cepat dalam melakukan pairing dengan smartphone saya. Terlebih lagi bila sebelumnya telah melakukan pairing, maka earphone akan terhubung secara otomatis ketika keluar dari casing.

Earphone ini juga sangat mudah dikontrol, seperti dengan mengetuk earbud dua kali untuk menjeda lagu, memainkan lagu, dan menjawab panggilan. Sedangkan tiga ketukan untuk mengganti lagu berikutnya, dan menahan selama dua detik untuk menutup panggilan telepon. Kita juga bisa menahan kedua earbud untuk mengaktifkan atau menonaktifkan game mode. 

Berbicara performanya, realme Buds Air Neo kurang efektif mengisolasi suara yang berada di sekitar saya. Pasalnya ketika saya menggunakan earphone ini, saya masih dapat mendengarkan suara orang mengobrol yang berada di dekat saya. Jadi saya harus menyetel musik dengan volume besar agar suara tersebut dapat diredam. 

Ketika saya mendengarkan lagu bergenre upbeat berjudul "Feel It Still" dari Portugal The Man, earphone ini kurang apik dalam menampilkan detail suaranya. Pasalnya suara bass dari earphone ini kurang terasa mantap dan hanya terasa kencang saja di telinga. Jadi saya kurang bisa menikmati earphone ini saat mendengarkan lagu bergenre upbeat

Ini adalah realme Buds Air Neo

Sedangkan ketika saya mendengar lagu yang lebih slow berjudul "Here We Go Again" dari Ardhito Pramono, realme Buds Air Neo dapat menyajikan suara yang halus dan suaranya terdengar seimbang. Tak ketinggalan, saya juga menggunakan earphone ini untuk mendengarkan lagu dengan format audio 8D berjudul "Shape of You" dari Ed Sheeran. 

Menurut saya, earphone ini mampu menyajikan suara yang bergantian antara earbud kiri dan kanan dengan cukup baik. Meski earphone ini mampu menampilkan surround sound yang terkesan mengitari saya, namun suaranya terdengar kurang greget. Jadi saya harus memejamkan mata terlebih dahulu untuk dapat menikmati lagu dengan format audio tersebut. 

Kesimpulan 

Secara keseluruhan, realme Buds Air Neo tampil dengan desain simpel dan kekinian untuk anak muda. Ditambah dengan dimensinya yang kecil dan bobot yang ringan, membuat earphone ini sangat nyaman untuk dibawa kemana pun. 

Sayangnya saya kurang bisa menikmati lagu-lagu bergenre upbeat saat menggunakan earphone ini, karena suaranya yang kurang greget. Namun, bila Anda suka mendengar lagu mellow, kemungkinan realme Buds Air Neo akan membuat Anda merasa nyaman. Ditambah lagi dengan baterainya yang tahan lama, sehingga membuat pengguna bisa mendengarkan banyak lagu favorit. 

Dengan harga Rp499.000, realme Buds Air Neo akan cocok untuk anak muda yang ingin lebih bergaya dan suka mendengarkan lagu dalam waktu lama. 

Share
×
tekid
back to top