sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
Minggu, 04 Apr 2021 10:18 WIB

Godzilla vs. Kong kemungkinan akan memiliki sekuel

Penulis skenario Max Borenstein mengungkap pendapatnya tentang apakah ada rencana untuk sekuel atau film spin-off dari MonsterVerse.

Godzilla vs. Kong kemungkinan akan memiliki sekuel
Source: Syfy Wire

Penulis skenario "Godzilla vs. Kong", Max Borenstein telah mengungkap pendapatnya tentang apakah ada rencana untuk sekuel atau film spin-off untuk MonsterVerse. Dilansir dari Screenrant (4/4), Borenstein mengatakan bahwa tujuan utamanya adalah menyatukan Godzilla dan Kong dalam sebuah film, tapi dia juga tidak menutup kemungkinan akan ada lebih banyak film dalam waralaba tersebut. Sayangnya, dia tidak menunjukkan apakah dirinya terikat pada proyek lain di alam semesta tersebut.

"Mudah-mudahan akan ada, saya tidak tahu. Ini adalah titik yang telah menjadi bagian dari ambisi sejak awal, jadi saya menantikan apa pun iterasi selanjutnya dari waralaba ini. Kemungkinan akan membuat dua karakter ini, seperti The Avengers. Itu tidak berarti tidak ada film masa depan yang menyatukan semua orang," kata Max Borenstein.

Sutradara Adam Wingard baru-baru ini juga mengonfirmasi bahwa mereka memotong adegan pasca-kredit dari "Godzilla vs. Kong", yang menjadi pertanda untuk film MonsterVerse berikutnya. Sayangnya hingga kini belum terdapat informasi lebih banyak mengenai penggarapan film tersebut.

Sementara itu, "Godzilla vs. Kong" merupakan film yang telah ditunggu-tunggu oleh para penggemar sejak proyek ini diumumkan pada tahun 2015 silam. Diketahui "Kong: Skull Island" dan "Godzilla: King of the Monsters" menjadi film dasar untuk pertarungan antara dua raksasa tersebut, dengan menggunakan adegan pasca-kredit dari kedua film untuk menghubungkan kedua waralaba ini.

Share
×
tekid
back to top