sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
Senin, 25 Okt 2021 17:05 WIB

Startup Jepang bikin motor listrik lipat

Motor 600 watt-nya ditenagai oleh baterai lithium-ion-phosphate 12-Ah, menghasilkan kecepatan tertinggi 40 km/jam dan jangkauan maksimum 50 km.

Startup Jepang bikin motor listrik lipat

Meskipun motor listrik mungkin merupakan bentuk transportasi yang menyenangkan dan ekonomis, menemukan tempat parkir untuk kendaraan ini bisa menjadi masalah. Di sinilah Tatamel Bike hadir, karena bisa muat di bawah meja ketika dilipat.

Dikembangkan oleh startup Jepang bernama Icoma, saat ini Tatamel menghadirkan produk purwarupa yang berfungsi penuh. Perusahaan tersebut berencana untuk memproduksinya secara massal di masa mendatang.

Saat dibuka untuk dikendarai, sepeda motor ini berukuran panjang 123 cm, tinggi 100 cm, dan lebar 65 cm. Motor 600 watt-nya ditenagai oleh baterai lithium-ion-phosphate 12-Ah, menghasilkan kecepatan tertinggi 40 km/jam dan jangkauan maksimum 50 km. Perlu dicatat bahwa angka performa adalah perkiraan untuk model produksi akhir.

Dilansir dari New Atlas (25/10), setelah dilipat untuk disimpan, ukuran Tatamel menjadi 70 x 68 x 26 cm. Dalam keadaan ini, pengguna masih dapat menariknya dengan mudah karena pegangan berengsel dan dipermudah dengan rodanya.

Beberapa fitur lainnya termasuk suspensi depan dan belakang (tipe coil spring pada roda belakang), sistem pencahayaan LED, kemampuan untuk mengisi daya perangkat lain dari baterainya, dan panel samping yang dapat diganti untuk iklan atau papan nama lainnya.

Menurut Icoma, kendaraan ini secara hukum diklasifikasikan sebagai moped (setidaknya di Jepang), sehingga pengendara hanya memerlukan SIM standar. Sayangnya, untuk saat ini tidak ada kabar kapan Tatamel Bike tersedia secara komersial.

Share
×
tekid
back to top