sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
Kamis, 23 Jun 2022 09:15 WIB

Pendapatan MediaTek naik 33% berkat chip flagship

MediaTek melaporkan peningkatan pendapatan sebesar 33% tahun ini, yang didorong oleh chipset Dimensity 8000 dan 9000.

Pendapatan MediaTek naik 33% berkat chip flagship

MediaTek telah mengumumkan peningkatan pendapatan sebesar 33% dari Januari hingga Mei tahun ini. Kabar ini diumumkan setelah perusahaan chip asal Taiwan merilis laporan keuangan. MediaTek mencatat pendapatan Mei 2022 mencapai TWD52,1 miliar (Rp26 triliun), sedikit lebih rendah (1%) dari pendapatan April 2022.

Pendapatan MediaTek pada Januari-Mei 2022 mencapai TWD247,4 miliar (123,2 triliun), yang merupakan peningkatan 33% dari tahun 2021. Pendapatan MediaTek pada Mei 2022 juga menunjukkan bahwa perusahaan telah mencatatkan penjualan sebesar TWD50 miliar (Rp25 triliun) selama tiga bulan berturut-turut.

Dilansir dari Gizmochina (23/6), MediaTek telah mengalami penjualan yang cukup baik untuk chipset Dimensity 8000 dan Dimensity 9000 pada tahun 2022. Beberapa merek populer telah bergabung dengan MediaTek karena kemampuan hebat dari chip flagship mereka. Beberapa merek populer yang menggunakan chip Dimensity dalam produk premiumnya antara lain OPPO, Xiaomi, OnePlus, realme, dan Honor. Perusahaan-perusahaan tersebut baru-baru ini merilis ponsel yang ditenagai oleh chip Dimensity.

Dengan performa 5 bulan yang sangat kuat, MediaTek kemungkinan akan melampaui target H1 2022. Namun, diproyeksikan bahwa penjualan yang kuat tidak akan berlanjut sepanjang semester kedua 2022. Pendapatan diperkirakan akan melambat pada pada bulan Juni karena penyesuaian harga yang disebabkan oleh inflasi dan pesanan yang berkurang.

MediaTek Dimensity 9000+ baru saja diumumkan. Chipset ini dipandang sebagai pesaing Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1. Chipset itu menawarkan performa CPU dan GPU yang lebih baik daripada Dimensity 9000. Seri Dimensity 8000 dan 9000 tetap menjadi chip yang kuat dan akan terus mendorong penjualan dalam jangka pendek untuk MediaTek.

Share
×
tekid
back to top