sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
Kamis, 01 Apr 2021 14:00 WIB

Overclocker ini berhasil tarik Intel Core i9-11900K ke 7,314Ghz

Menggunakan motherboard dari Gigabyte, Hicookie berhasil menarik kecepatan prosesor Intel Core i9-11900K ke angka 7,314GHz.

Overclocker ini berhasil tarik Intel Core i9-11900K ke 7,314Ghz

Intel secara resmi memperkenalkan jajaran prosesor desktop Intel Core generasi ke-11. Prosesor ini hadir dengan beberapa penurunan jika dibandingkan dengan pendahulunya, namun memiliki kecepatan yang jauh lebih tinggi.

Dan benar saja, beberapa hari setelah resmi dijual, seorang overclock veteran, Hicookie berhasil memecahkan rekor kecepatan prosesor tertinggi. Dia berhasil menarik kecepatan Intel Core i9-11900K hingga ke kecepatan tertingginya.

Hicookie yang disponsori oleh Gigabyte disebut telah memecahkan rekor kecepatan di kecepatan maksimal 7,314Ghz. Dia berhasil menarik kecepatan tersebut di inti pertama dari prosesor Core i9-11900K.

Tom’s Hardware (1/4) melaporkan, Hicookie menonaktifkan 5 dari 8 inti prosesor yang ada. Dia pun menggunakan pendingin nitrogen cair, yang memang biasa digunakan oleh overclocker untuk mencapai suhu ekstrim.

Dia berhasil menjalankan core tersebut di tegangan 1,305v. Ini terbilang wajar karena hanya 3 core yang berjalan untuk memungkinkan hal ini terjadi. Rekor ini pun berhasil melibas beberapa overclocker lain yang sudah mem-posting hasil overclock mereka beberapa waktu.

Hasil overclock ini juga sudah di-posting di HWBot beberapa waktu lalu, yang kemudian mereka umumkan tak lama setelah hasilnya tervalidasi. Kemungkinan besar, hasil ini tidak akan dapat disusul dengan mudah selama beberapa waktu ke depan.

Tag
Share
×
tekid
back to top