sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
Minggu, 30 Des 2018 16:25 WIB

Samsung bakal hadirkan speaker pintar terjangkau

Belum ada informasi mengenai spesifikasi speaker tersebut, tetapi diperkirakan, fiturnya tidak sebanyak Galaxy Home.

Samsung bakal hadirkan speaker pintar terjangkau
Source: Beebom

Pada bulan Agustus lalu, Samsung mengenalkan smart speaker Galaxy Home dengan integrasi Bixby. Speaker ini merupakan perangkat premium yang berpotensi bersaing dengan HomePod dan Amazon Echo.

Meski belum tersedia secara global, perusahaan tersebut sudah merencanakan sepaker Bixby kedua yang hadir berwarna hitam. SamMobile mengatakan, kemungkinan speaker baru ini tersedia dalam harga yang lebih terjangkau.

Dilansir dari The Verge (29/12), speaker Bixby memiliki model nomor SM-V310, sedangkan Galaxy Home adalah SM-V510. Belum informasi mengenai spesifikasi speaker tersebut, tetapi diperkirakan, fiturnya tidak sebanyak Galaxy Home.

Dengan harga terjangkau, speaker tersebut kemungkinan memiliki pasar sendiri. Sebagai informasi, Galaxy Home sendiri dilengkapi dengan spesifikasi speaker driver full-range, integrasi subwoofer, serta optimasi kualitas audio yang dilakukan oleh AKG. Speaker tersebut juga dilengkapi dengan delapan mikrofon far-field untuk menangkap suara. Dalam hal desain, Galaxy Home terbilang unik, sehingga berbeda dengan perangkat Amazon Echo dan Apple HomePod.

Bixby, suara robot yang mirip dengan Amazon Alexa, Google Assistant dan Apple Siri, memulai debutnya di smartphone dan tablet Samsung Galaxy, tahun lalu, dan semenjak saat itu, muncul di lemari es pintar dan smart TV mereka. Kini, asisten tersebut tersedia di dalam speaker.

Share
×
tekid
back to top