sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
Rabu, 05 Des 2018 10:10 WIB

Tak akan ada iPhone berteknologi 5G tahun depan

Beberapa analis menganggap keputusan Apple menunda penggunaan teknologi 5G ke 2020 akan merugikan mereka.

Tak akan ada iPhone berteknologi 5G tahun depan
iPhone XS dan iPhone XS Max (Digital Trends)

Beberapa vendor smartphone kini sibuk mempersiapkan perangkat berteknologi 5G. Mereka yakin, mulai tahun depan, beberapa operator seluler di seluruh dunia sudah mulai mengaktifkan jaringan tersebut.

Namun, Apple masih belum pusing dengan hal tersebut. Khawatirnya pengguna tidak akan menemukan perangkat iPhone berteknologi jaringan 5G pada tahun depan. Bloomberg (4/12) dari seorang sumber dekat Apple menyatakan bahwa perangkat ini mungkin baru tiba pada 2020 mendatang.

Hal ini cukup aneh mengingat sejarah Apple saat dipimpin Steve Jobs, selalu mengedepankan teknologi terbaru, sebelum perusahaan lain menggunakan teknologi itu terlebih dahulu. Mengingat adopsi teknologi jaringan 4G di iPhone juga terlambat, ada beberapa orang menganggap hal ini wajar. Selain itu, perhitungan Apple sebelumnya mengenai adopsi awal dalam teknologi jaringan baru terbukti cukup bermasalah.

Para pengguna akan mendapatkan masalah cakupan sinyal, yang membuat pengguna berpikir dua kali untuk membeli smartphone berteknologi 5G. Ini terbukti pada saat jaringan 4G digelar beberapa tahun lalu. Jadi, bagi mereka yang baru membeli iPhone XS, XS Max serta iPhone XR, masuk akal bagi mereka untuk menunggu satu tahun lebih lama hanya untuk mencicipi jaringan 5G.

Tapi, menurut analis Gartner, Mark Hung, Apple akan mendapatkan masalah cukup besar bila mereka memutuskan menunda kehadiran 5G di perangkat mereka.

"Mereka mungkin tidak terpengaruh di masa lalu, tetapi 5G akan jauh lebih mudah untuk dipasarkan. Tetapi jika mereka menunggu di luar tahun 2020, maka saya pikir mereka akan terpengaruh,” kata Mark.

Sayangnya, hingga saat ini pihak Apple masih belum memberikan komentar mereka terkait ketersediaan jaringan 5G di perangkat mereka.

Share
×
tekid
back to top