sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
Rabu, 11 Sep 2019 17:47 WIB

Realme akan tawarkan empat kamera belakang di jajaran ponsel baru

Realme tidak hanya akan menghadirkan dual-camera atau triple-camera, tetapi langsung melompat dengan konfigurasi empat kamera (quad-camera) untuk semua segmen.

Realme akan tawarkan empat kamera belakang di jajaran ponsel baru

Menurut laporan Counterpoint, penjualan smartphone di Indonesia meningkat 6 persen Year-on-Year (YoY) selama kuartal kedua tahun 2019. Dalam kenaikan penjualan tersebut, Realme diinformasikan sukses meraih pangsa pasar sebanyak 8 persen dalam penjualan smartphone di Tanah Air dan berhasil menjadi Top 5 Smartphone Brand di negara ini.

Canalys juga melaporkan penjualan smartphone dan lima vendor smartphone dengan pangsa pasar terbesar di Indonesia selama kuartal tahun ini. Mereka mengungkapkan Realme juga berhasil masuk ke dalam Top 5 Smartphone Brand di Indonesia dengan meraih 7 persen pangsa pasar Indonesia dalam waktu kurang dari setahun.

Berdasarkan data riset IDC Mobile Phone Tracker kuartal kedua 2019, Realme mengalami pertumbuhan pesat dalam mendominasi pasar smartphone di Indonesia. Pada awal 2019, Realme berhasil mendapatkan 1,4 persen pangsa pasar smartphone Indonesia dan terus tumbuh hingga meraih 6,1 persen pangsa pasar di kuartal kedua 2019.

“Kami sangat bangga mengumumkan bahwa Realme berhasil menjadi peringkat 5 sebagai smartphone paling diminati di Indonesia. Peringkat ini berdasarkan laporan Counterpoit, Canalys dan IDC,” kata Public Relations Manager Realme Indonesia, Krisva Angnieszsa.

Prestasi tersebut tidak lepas dari filosofi perusahaan dengan sebutan “Dare to Leap” yang telah sukses menciptakan ambisi dan keberanian mereka. Selain itu, ada tiga pilar di balik filosofi itu yang menyertakan Performa, Desain dan kualitas.

“Realme memiliki tiga pilar dari filosofi ‘Dare to Leap’, yaitu Performa, Desain dan Kualitas. Kami akan selalu membawa ketiga pilar ini ke setiap produknya demi memastikan setiap anak muda mendapatkan smartphone terbaik, tetapi juga akan membawa seluruh pengalaman menggunakan smartphone hingga layanan purna jual yang baik,” kata Krisva lagi.

Hal yang tidak kalah penting adalah dukungan dari Realme fans. Perusahaan asal Tiongkok ini yakin bahwa setiap masukan dari para penggemar adalah input penting bagi tim R&D mereka demi menciptakan inovasi ke level berikutnya.

Tentu saja Realme tidak akan berhenti di situ. Mereka ingin menjadi lebih baik lagi untuk memanjakan para konsumen Indonesia dengan menampilkan kualitas kamera lebih optimal. Sebagai informasi, pengalaman menggunakan kamera selalu menjadi fokus utama. Ponsel Realme telah memberikan pengalaman pengguna yang luar biasa di setiap aspeknya dan yang paling penting adalah sektor fotografi.

Untuk ke depannya, Realme tidak hanya akan menghadirkan dual-camera atau triple-camera, tetapi langsung melompat dengan konfigurasi empat kamera (quad-camera) untuk semua segmen. Perusahaan memberi nama strategi ini dengan “Leap to Quad Camera”. Konfigurasi empat kamera yang dihadirkan oleh Realme diinformasikan akan memberikan pengguna milenial di Indonesia sebuah pengalaman mengambil foto layaknya profesional dengan smartphone.

Konfigurasi tersebut akan menghadirkan resolusi ultra pada lensa utamanya, pengalaman ultra-makro yang optimal, super wide angle dan mode portrait yang semakin memperkaya pengalaman pengambilan gambar menggunakan smartphone.

Oleh karena itu, jajaran produk Realme selanjutnya akan diperkaya dengan empat kamera di setiap segmen harga demi memenuhi kebutuhan fotografi konsumen. Melalui cara ini, mereka menyatakan siap menetapkan standar baru untuk fotografi smartphone dalam waktu dekat.

Share
×
tekid
back to top