sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
Senin, 15 Agst 2022 10:30 WIB

Ponsel lipat baru OPPO Find N akan ditenagai Snapdragon 8+ Gen 1

Bocoran dari Pricebaba mengungkapkan OPPO akan menghadirkan dua smartphone lipat dalam waktu dekat dengan dukungan chipset Snadpdragon 8+ Gen 1.

Ponsel lipat baru OPPO Find N akan ditenagai Snapdragon 8+ Gen 1

OPPO dilaporkan akan menggunakan chipset Snapdragon terbaru dari Qualcomm untuk smartphone lipat yang akan datang. Seperti dirumorkan belakangan ini, perusahaan akan merilis penerus Find N, yang diluncurkan tahun lalu dengan Qualcomm Snapdragon 888.

Bocoran dari Pricebaba mengungkapkan OPPO akan menghadirkan dua smartphone lipat dalam waktu dekat. Ini mencakup ponsel lipat dengan model clamshell dan ponsel lipat seperti tablet. Bocoran juga menyebutkan kedua perangkat akan ditenagai Snadpdragon 8+ Gen 1.

OPPO akan bersaing dengan Samsung, apabila bocoran tersebut benar. Kemungkinan, model lipat clamshell akan disebut OPPO Find N Flip, sedangkan model lipat tablet disebut Find N Fold. Kedua ponsel kabarnya sudah terdaftar di European Union Intellectual Property Office.

Find N Flip akan bergabung dengan Motorola Razr 2022 yang baru saja diluncurkan, yang juga menampilkan chipset yang sama. Ponsel ini menantang Galaxy Z Flip4, dengan spesifikasi layar OLED 6,7 inci dengan HDR10+ dan refresh rate 144Hz, sedangkan di bagian depan terdapat layar depan 2,7 inci.

Motorola Razr 2022 mengusung chipset Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1 dengan antarmuka MyUI 4.0. Chipset ini dipadukan dengan dua opsi RAM, yaitu 8GB+128GB dan 12GB+512GB. Untuk audio, ponsel dibekali dual speaker Dolby Atmos. 

Spesifikasi kamera belakang Motorola Razr 2022 terdiri dari 50MP kamera utama yang lengkap dengan OIS dan ultrawide 121 derajat 13MP. Kamera depannya beresolusi 32MP.

Karena belum banyak informasi terkait tanggal potensial untuk peluncuran ponsel lipat OPPO berikutnya, Pricebaba berspekulasi ini akan datang dalam beberapa bulan lagi. 

Share
×
tekid
back to top