sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
Rabu, 27 Mei 2020 12:52 WIB

Motorola bocorkan fitur di Moto G Fast

Diduga kuat perangkat ini bukanlah perangkat yang benar-benar baru, melainkan rebrand dari seri Motorola yang sudah pernah ada sebelumnya

Motorola bocorkan fitur di Moto G Fast
Source: YouTube

Motorola tampaknya sedang menyiapkan perangkat baru untuk mengisi seri Moto G. Perangkat terbaru ini diketahui akan hadir dengan nama Moto G Fast. Motorola dikabarkan mempublikasikan promo perangkat ini di YouTube, namun kembali menariknya tidak lama kemudian. 

Video promo itu mengungkap beberapa keunggulan yang akan dibawa perangkat ini, misalnya di sektor performa dan kameranya. Motorola menyebut kalau perangkat ini akan menghadirkan performa yang cepat. Tidak tanggung-tanggung, baterai Moto G Fast diklaim mampu bertahan selama dua hari. 

Dilansir dari Gizmochina (27/5), di bagian depan, smartphone ini dibekali dengan kamera punch hole. Sementara bagian belakangnya hadir dengan tiga kamera yang tersusun secara vertikal di sisi kiri atas bodi. Kendati tidak menyebut spesifikasi pastinya, namun Motorola mengungkap bahwa dua kamera di antaranya akan menggunakan lensa ultrawide dan makro. 

Smartphone ini sendiri akan menggunakan prosesor Qualcomm. Namun belum diketahui, seri apa yang dipilih Motorola. Kapasitas RAMnya diketahui sebesar 3GB. Sayangnya Motorola tidak menyebut berapa kapasitas memori internal yang ditawarkan. 

Untuk diketahui, smartphone ini menggunakan pemindai sidik jari yang ditempatkan pada cover belakangnya. Pemindai ini terintegrasi dengan logo Motorola. Meskipun diklaim menawarkan performa cepat, tampaknya perangkat ini tidak lebih bertenaga dibandingkan Moto G8 yang menggunakan Snapdragon 665 dengan RAM 4GB. 

Kemungkinan besar, Moto G Fast bukanlah perangkat yang benar-benar baru. Diduga kuat perangkat ini merupakan rebrand dari seri Motorola yang sudah pernah ada sebelumnya. Sayangnya, sampai saat ini belum diketahui kapan Motorola akan meluncurkan perangkat ini.

Share
×
tekid
back to top