sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
Senin, 21 Jun 2021 10:30 WIB

Mi CC terbaru ditargetkan untuk desainer

Menurut DSP-Charles, blogger di Weibo, Mi CC baru akan menjadi smartphone yang ditujukan untuk desainer.

Mi CC terbaru ditargetkan untuk desainer
Source: Unsplash

Setelah Xiaomi merilis seri Mi CC 9 tahun lalu, perusahaan teknologi asal Tiongkok ini beberapa bulan terakhir dilaporkan akan meluncurkan smartphone seri Mi CC generasi berikutnya. Namun hingga saat ini, Xiaomi belum juga secara resmi memperkenalkan seri tersebut.

Sementara itu, informasi mengenai seri Mi CC terbaru masih berupa beredar rumor. Terbaru, rumor tersebut menjelaskan target pengguna dari ponsel seri Mi CC yang akan datang. Dilansir Gizmochina (19/6), menurut DSP-Charles, blogger di Weibo, Mi CC baru akan menjadi smartphone yang ditujukan untuk desainer. Seri Mi CC akan menekankan pada kinerja kamera.

Rumor tersebut menunjukkan bahwa seri terbaru dari Mi CC akan mirip dengan pendahulunya, yakni Mi CC 9. Mi CC memang dirancang untuk menjadi ponsel unggulan Xiaomi untuk fotografi dan selfie dengan mengandalkan keunggulan kamera depan dan belakang, serta fitur AI.

Lebih lanjut, DSP-Charles juga menjelaskan Xiaomi Mi CC akan bersaing dengan Oppo Reno6 Pro dan vivo X60 Pro. Selain itu, ia menambahkan ponsel ini akan menjadi ponsel yang lebih baik dari Mi 11 Lite 5G.

Selain rumor terkait target pengguna, terdapat rumor yang menyebutkan Mi CC terbaru sudah memiliki nomor model. Digital Chat Station menunjukkan Mi CC seri terbaru bernomor model K9D. Selain itu, perangkat tersebut juga telah mendapatkan sertifikasi dari Chinese radio baru-baru ini.

Seperti biasa, Xiaomi sendiri kerap menggoda pengguna dengan ponsel keluaran terbarunya ketika akan mendekati tanggal rilis. Jadi, rumor yang beredar ini menandakan bahwa Mi CC seri terbaru ini akan segera diluncurkan.

Share
×
tekid
back to top