sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
Kamis, 31 Mar 2022 16:53 WIB

Menjajal Xiaomi Mi 12, rasanya asik

Sebelum diluncurkan secara resmi di Indonesia, tim Tek.id berkesempatan untuk mencicipi Xiaomi Mi 12.

Menjajal Xiaomi Mi 12, rasanya asik

Xiaomi sebentar lagi akan meluncurkan smartphone flagship terbaru mereka dalam waktu dekat ini. Dalam beberapa postingan resmi di akun media sosial Xiaomi Indonesia, mereka mengatakan akan segera meluncurkan Mi 12.

Nah, sebelum mengumumkan secara resmi tanggal peluncuran perangkat yang satu ini, mereka mengundang tim Tek.id untuk melakukan unboxing dan hands-on Mi 12. Dan ternyata, kami menyukainya.

Jika saat ini smartphone flagship memiliki layar yang semakin besar, Mi 12 tampil sedikit berbeda. Xiaomi memilih untuk menggunakan layar berukuran sedikit lebih kecil, yakni 6.28 inci di perangkat tersebut.

Sejujurnya, ukuran ini tidak terasa terlalu kecil saat kami pegang. Kami bisa menjangkau sebagian besar layar hanya menggunakan satu tangan saja, dimana merupakan pengalaman yang cukup baik.

Meski kecil, namun perusahaan asal Tiongkok ini tetap memberikan pengalaman layar flagship di perangkat ini. Kami berbicara mengenai kehadiran panel AMOLED, memiliki 68 miliar warna, refresh rate 120Hz, fitur Dolby Vision, HDR10+, serta kecerahan layar 1100 nits (peak). Layarnya pun terlindungi oleh Corning Gorilla Glass Victus.

Namun yang paling mengejutkan dari perangkat yang satu ini adalah kemampuan kameranya. Jika dibandingkan dengan pendahulunya, seperti Mi 11 dan Mi 10, kemampuan kameranya sangat meningkat.

Mereka menggunakan kamera utama 50MP yang menggunakan sensor Sony IMX766 50 MP dengan OIS. Hadir juga kamera ultrawide 13 MP, dan kamera makro 5 MP di belakang. Sedangkan kamera depan menggunakan kamera 32 MP.

Sedangkan untuk jeroannya, mereka menggunakan SoC terbaru dari Qualcomm, yakni Snapdragon 8 Gen 1. Pengguna juga akan mendapatkan pilihan model RAM 8GB dengan penyimpanan 128GB atau 256GB serta RAM 12GB dengan penyimpanan 256GB.

Terakhir, meski memiliki body yang ringkas, namun mereka juga masih dapat menyematkan baterai 4.500mAh. Untuk mengisi daya, pengguna akan mendapatkan charger 67W serta dukungan pengisian daya nirkabel 50W.

Untuk sementara ini, masih belum diketahui kapan Xiaomi Indonesia secara resmi akan memperkenalkan smartphone yang satu ini. Dan untuk harga sendiri, jika di rupiahkan dari harga global, akan memiliki harga antara Rp8,2 juta hingga Rp9,8 juta.

Share
×
tekid
back to top