sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
Sabtu, 19 Sep 2020 10:49 WIB

Garmin Forerunner 745 meluncur dengan GPS dan NFC

Tidak ketinggalan pula profil aktivitas untuk berenang, bersepeda, dan berlari. Forerunner 745 juga dapat melacak lebih dari 100 aktivitas lainnya.

Garmin Forerunner 745 meluncur dengan GPS dan NFC
Source: Gizmochina

Garmin seri Forerunner dikenal juga sebagai jam tangan GPS. Ini karena sebagian besar smartwatch tersebut terintegrasi dengan modul Global Positioning System (GPS) yang menawarkan sejumlah fungsi. Baru-baru ini Garmin meluncurkan smartwatch Forerunner 745 yang merupakan penawaran kelas menengah dibandingan dengan Forerunner 945.

Dilansir dari Gizmochina (19/9), smartwatch terbaru dari Garmin ini memberikan semua fitur pelacakan dan juga fitur yang membantu selama sesi olahraga. Selain sensor pelacakan kebugaran dan fitur mutakhir lainnya yang terdapat di smartwatch Garmin kelas premium, Forerunner 745 juga menghadirkan beberapa fitur dasar seperti manajemen notifikasi, penyimpanan dan pemutaran musik. Ada juga dukungan pembayaran NFC yang didukung oleh Garmin Pay.

Dalam hal desain, Forerunner 745 merupakan smartwatch berlari dan triathlon berfitur lengkap terkecil dan teringan dari Garmin. Perangkat wearable ini mengemas layar Transflective MIP (Memory in Pixel) always-on dengan resolusi 240 x 240 piksel. Smartwatch ini memiliki dimensi 43,8 x 43,8 x 13,3 mm dengan bobot 47 gram.

Tidak ketinggalan pula profil aktivitas untuk berenang, bersepeda, dan berlari. Forerunner 745 juga dapat melacak lebih dari 100 aktivitas lainnya. Bahkan ada statistik lengkap seperti kecepatan berenang dan kayuhan serta keseimbangan bersepeda. Garmin juga melengkapi Forerunner dengan sensor oksigen darah untuk data VO2 max dan aksimeter denyut untuk pelacakan tidur. Daya tahan air smartwatch ini adalah 5 ATM atau setara dengan kedalaman 50 meter.

Sementara itu daya tahan baterai Garmin Forerunner 745, diinformasikan mampu hingga satu minggu jika digunakan dalam mode jam tangan biasa. Jika menggunakan mode GPS secara terus-menerus, daya tahannya menjadi 16 jam. Dan ketika menggunakan mode GPS yang dibarengi pemutaran musik, maka baterainya bertahan selama 6 jam. Untuk harga, Garmin Forerunner dibanderol USD500 (Rp7,4 juta).

Share
×
tekid
back to top