sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
Rabu, 27 Jan 2021 16:26 WIB

Galaxy S21 Series resmi hadir di Indonesia, ini harganya

Samsung Galaxy S21 Series 5G resmi hadir di Indonesia dengan harga mulai Rp12 jutaan. Smartphone ini sebelumnya diresmikan Samsung secara global melalui Galaxy Unpacked.

Galaxy S21 Series resmi hadir di Indonesia, ini harganya

Samsung Galaxy S21 Series 5G resmi hadir di Indonesia. Smartphone ini sendiri telah diresmikan oleh Samsung secara global melalui acara Galaxy Unpacked yang digelar secara virtual. Meski baru meluncur secara resmi di Indonesia, pre-order untuk smartphone ini sudah dibuka bersamaan dengan peluncuran global.

"Meskipun di tengah ketidakpastian, kita harus tetap aktif dan produktif. Kini banyak konnten menginspirasi yang tersebar di media sosial. Mereka membuat konten epik dan menginspirasi kami untuk menghadirkan kamera dan performa tervaik di Galaxy S21 Series... Mari kita mulai sesuatu yang epik dengan Galaxy S21 Series 5G dan Galaxy Ecosystem," kata Presiden Samsung Electronics Indonesia (SEIN), Yoonsoo Kim.

Kendati diluncurkan pada waktu yang berbeda, tak banyak perbedaan spesifikasi Galaxy S21 Series 5G di Indonesia dengan versi global. Seperti pendahulunya, Galaxy S21 Series 5G di Indonesia menggunakan prosesor Exynos 2100. Antarmukanya kini dirancang dengan One UI 3 berbasis Android 11. Selengkapnya berikut Spesifikasi Galaxy S21 Series 5G.

Galaxy S21 dan S21 Plus

Galaxy S21 didesain dengan Dynamic AMOLED 2X layar 6,2 inci, sementara Galaxy S21 Plus hadir dengan dukungan layar 6,7 inci. Keduanya juga sudah mendukung refresh rate 120Hz. Layarnya membentang dan menampilkan tampilan yang luas berkat penggunaan konsep punch hole, atau disebut Samsung Infinity O.

Tampilan belakangnya sendiri dilengkapi dengan housing kamera bertajuk Contour Cut. Housing ini dirancang dengan bingkai logam sehingga mempercantik tampilan ponsel. Kameranya sendiri didukung dengan tiga kamera utama. Galaxy S21 dan Galaxy S21 Plus didukung kamera Ultra Wide 12MP, Wide 12MP dan Telephoto 64MP. Untuk aktivitas selfie, kedua smartphone ini menawarkan kamera 10MP.

Baik kamera belakang maupun kamera depan kedua smartphone ini sudah didukung dengan kecerdasan buatan seperti untuk menghasilkan efek bokeh yang smooth, hingga mampu mengambil gambar yang apik dalam pencahayaan minim.

Soal performa, Galaxy S21 dilengkapi baterai berdaya 4000 mAh dan S21 Plus 4800 mAh yang didukung fast charging 25W. RAM-nya dibekali kapasitas 8GB dengan penyimpanan internal 128GB hingga 256GB. Baik Galaxy S21 maupun S21 Plus tidak didukung dengan slot microSD.

Galaxy S21 Ultra

Sedikit lebih luas dibanding keduanya, Galaxy S21 Ultra hadir dengan layar 6,8 inci. Namun demikian, smartphone ini juga didukung dengan teknologi Dynamic AMOLED 2X dan refresh rate 120Hz. Tampilan belakangnya juga dihiasi dengan housing Contour Cut, namun dilengkapi dengan empat kamera. 

Kamera tersebut mencakup konfigurasi Ultra Wide 12MP, Wide 108MP, dan dua kamera Telephoto masing-masing 10MP. Kamera depannya sendiri memiliki resolusi 40MP. Baik kamera belakang maupun kamera depan Galaxy S21 Ultra sudah didukung dengan kecerdasan buatan seperti untuk menghasilkan efek bokeh yang smooth, hingga mampu mengambil gambar yang apik dalam pencahayaan minim.

Tak ketinggalan, Samsung juga kembali menghadirkan dukungan Super Steady untuk perekaman video. Galaxy S21 Ultra bahkan sudah mendukung perekaman 4K 60fps. 

Menariknya Samsung juga menghadirkan fitur baru bertajuk Director’s View yang memungkinkan pengguna melihat, beralih, dan memilih bidikan terbaik saat merekam video. Pengguna juga dapat merekam video dengan kamera depan dan belakang sekaligus.

Samsung juga melakukan peningkatan di sektor baterai dimana kapasitasnya menjadi lebih besar dibanding pendahulunya maupun varian S21 lainnya. Galaxy S21 Ultra dilengkapi baterai berdaya 5000 mAh dengan dukungan teknologi fast charging 25W. Sementara itu RAM-nya memiliki kapasitas 12GB serta 16GB, dikombinasikan dengan opsi penyimpanan internal 128GB, 256GB, dan 512GB.

Menariknya Galaxy S21 Ultra didukung dengan stylus atau disebut S Pen. Meski hadir secara terpisah, dukungan ini dapat membantu meningkatkan produktivitas pengguna. Hampir serupa dengan S Pen pada Galaxy Note Series, S Pen untuk Galaxy S21 Ultra memiliki kemampuan untuk menulis catatan, menggambar hingga melakukan pengeditan.

Harga dan ketersediaan Galaxy S21 Series

Harga Galaxy S21

- RAM 8GB/128GB Rp 12.999.000

- RAM 8GB/256GB Rp 13.999.000

Harga Galaxy S21 Plus

- RAM 8GB/128GB Rp 15.999.000

- RAM 8GB/256GB Rp 16.999.000

Harga Galaxy S21 Ultra

- RAM 12GB/128GB Rp 18.999.000

- RAM 12GB/256GB Rp 19.999.000

- RAM 16GB/512GB Rp 21.999.000

Mulai 29 Januari - 14 Februari 2021, Samsung menyelenggarakan online Consumer Launch Galaxy
S21+ dan S21 Ultra 5G di Samsung E-Store, Blibli, Eraspace, Lazada, Shopee, Tokopedia dan JD ID. Gaalxy S21 sendiri disebut Samsung akan segera tersedia dalam waktu dekat. Selama periode tersebut, pelanggan akan mendapatkan sejumlah keuntungan berikut:

  • Cashback Bank rekanan Samsung hingga Rp. 750.000,-
  • Cashback sebesar Rp. 2.000.000,- juta untuk pembelian Samsung produk lainnya (purchase with purchase)
  • Samsung Wireless Charger Single

Penjualan offline akan dilakukan pada 5–7 Februari 2021 di Central Park Jakarta dan Pakuwon Mall Surabaya, kemudian dilanjutkan pada 12-14 Februari 2021 di Kota Kasablanka Jakarta dengan benefit berikut:

  • Galaxy Buds Live ataupun cashback Rp 2.000.000,- untuk trade in (pilihan konsumen)
  • Samsung Wireless Charger Single
  • Galaxy S pen dan Casing
  • Cashback Bank rekanan hingga Rp. 750.000,-
  • Free Mola TV Subscription selama 3 bulan, Celebrity Fitness Voucher, Ismaya Dinning Voucher.
Share
×
tekid
back to top