sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
Senin, 10 Jan 2022 10:05 WIB

Sony kembangkan pemindai 3D untuk masukan objek nyata ke dalam gim

Paten awalnya diajukan ke kantor paten pada Juni 2021. Namun, Sony harus mengirimkannya kembali dengan penyesuaian karena konflik dengan paten lain.

Sony kembangkan pemindai 3D untuk masukan objek nyata ke dalam gim

Baru-baru ini Sony mengungkapkan paten pemindai 3D (3D Scanner) yang memungkinkan gamer untuk memasukkan item dunia nyata ke dalam video gim dan ruang VR (Virtual Reality). Paten terbaru ini muncul setelah Sony meluncurkan PlayStation VR2 di CES 2022. Menurut sebuah laporan dari GameRant, paten tersebut diajukan pada Juni 2021. Namun, Sony harus mengirimkannya kembali dengan ada penyesuaian terkait konflik dengan paten lain.

Dalam gambar yang disediakan dalam paten, kita dapat mengamati bahwa teknologi yang akan datang tersebut akan memungkinkan pengguna untuk memindai objek kehidupan nyata, yang kemudian dapat di-render ke dalam ruang virtual. Dilansir dari Gizmochina (10/1), Sony belum menyebutkan penggunaan teknologi secara eksplisit.

Meski demikian, beberapa aplikasi yang mungkin dapat menggunakannya dalam gim VR untuk membuat item kehidupan nyata ke dalam gim, adalah menggunakan metaverse yang terus berkembang untuk menghasilkan kehidupan nyata pengguna ke dalam ruang virtual, dan bahkan alat untuk animator dan pengembang gim yang dapat berpotensi membuat pekerjaan mereka jauh lebih mudah.

Perlu diperhatikan bahwa paten tersebut belum diberikan kepada Sony, dan oleh karena itu kita mungkin harus menunggu beberapa saat sebelum teknologi ini tersedia.

Share
×
tekid
back to top