sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
Selasa, 09 Jun 2020 13:19 WIB

Riot Games galang donasi untuk perangi rasisme

Riot akan mendonasikan sekitar USD1 juta untuk beberapa area yang dipandang penting guna memerangi rasisme dan ketidakadilan.

Riot Games galang donasi untuk perangi rasisme
Source: Riot Games

Riot Games mengumumkan bahwa pihaknya akan melakukan donasi untuk membantu memerangi rasisme dan ketidakadilan. Hal itu disampaikan oleh Dylan Jadeja, Presiden Riot Games dalam sebuah surat di situs resmi Riot. 

Dalam surat tersebut, Jadeja mengungkapkan bahwa perusahaan pengembang gim itu berniat untuk mengucurkan dana sekitar USD1 juta untuk beberapa area yang dipercaya membutuhkan perhatian dan memiliki dampak. Beberapa area itu antara lain, reformasi keadilan, investasi ke bisnis yang dimiliki kaum minoritas, menciptakan kesempatan bagi kaum minoritas untuk bergabung di industri, melanjutkan pendidikan dan mengurangi bias dan diskriminasi di lingkungan kerja. 

Dilansir dari Engadget (9/6), langkah awal yang dilakukan oleh Riot Games adalah dengan berkontribusi pada The Innocence Project dan American Civil Liberties Union (ACLU). Untuk diketahui, kedua organisasi ini merupakan organisasi yang cukup vokal memerangi kekerasan yang dilakukan polisi menyusul kematian George Floyd. 

“Minggu ini kami akan mempertimbangkan dengan bijaksana bagaimana Riot dapat benar-benar membantu memerangi rasisme dan ketidakadilan. Bagaimana pun, perubahan sejati dimulai dari rumah. Kami telah memiliki komitmen untuk memerangi ini dalam permainan kami, tetapi kami sadar, hal itu belum cukup.” kata Jadeja.

Untuk diketahui, Riot bukan satu-satunya perusahaan gim yang melakukan donasi terhadap isu kesetaraan ras. Electronic Arts baru-baru ini juga mengumumkan melakukan donasi sebesar USD1 juta ke organisasi yang didedikasikan untuk memperjuangkan keadilan rasial di Amerika dan diskriminasi di seluruh dunia. Dana ini nantinya akan digunakan untuk membantu menerbitkan gim buatan pengembang kulit hitam. 

Share
×
tekid
back to top