sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
Minggu, 07 Jul 2019 12:08 WIB

Netflix bakal kurangi adegan merokok

Kini Netflix berjanji untuk mengurangi adegan merokok dalam serial aslinya, setelah sebelumnya didesak.

Netflix bakal kurangi adegan merokok
Source: Time Magazine

Netflix didesak untuk bertindak imbas dari seberapa sering Netflix menayangkan konten merokok dalam serial aslinya. Hal ini berkembang setelah terdapat laporan bahwa layanan streaming tersebut diklaim menunjukkan lebih banyak konten merokok dibandingkan televisi atau kabel di AS.

Dilansir dari Hypebeast (5/7), kini Netflix telah berjanji untuk mengurangi jumlah adegan merokok dalam pertujukkannya. Seperti pada serial  Orange is the New Black, Stranger Things, dan House of Cards. 

Pasalnya serial tersebut diklaim paling populer yang ditonton anak berusia 15 tahun hingga 24 tahun, dibandingkan program populer lainnya pada TV dan kabel di AS. Netflix juga mengatakan dalam sebuah pertanyaan bahwa merokok hanya akan ditampilkan dalam program-program yang ditunjukkan untuk anak muda karena "alasan akurasi historis atau faktual". 

Perusahaan ini juga menambahkan bahwa konten merokok dianggap "sangat mendukung ekspresi artistik" dan dalam beberapa kasus bahwa adegan merokok akan ditampilkan jika penting untuk memenuhi visi kreatif seniman atau penguat suatu karakter. Dalam pernyataannya, Netflix juga mencatat bahwa mereka turut mengakui bahwa merokok berbahaya dan ketika ditampilkan di layar dapat berdampak buruk bagi anak muda.

Dalam laporan Truth Initiative, yang juga mengamati layanan streaming lain seperti Amazon Prime, menemukan bahwa adegan merokok di layar kecil telah berubah dari yang biasa menjadi hampir tidak dapat dihindarkan. Diklaim serial seperti Fuller House dan Unbreakable Kimmy Schmidt, mengalami peningkatan dalam menampilkan adegan merokok dari tahun 2015-2016 ke 2016-2017.

Share
×
tekid
back to top