sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
Rabu, 03 Agst 2022 15:59 WIB

Aplikasi Microsoft Outlook Lite bisa jalan di ponsel Android dengan RAM 1 GB

Microsoft baru saja meluncurkan aplikasi Outlook Lite. Ini adalah versi ringan dari aplikasi Outlook standar agar dapat berjalan lancar di ponsel kelas bawah.

Aplikasi Microsoft Outlook Lite bisa jalan di ponsel Android dengan RAM 1 GB
Source: Getty Images via Engadget

Microsoft baru saja mengumumkan peluncuran Outlook Lite untuk Android. Ini merupakan versi ringan dari layanan email perusahaan yang dirancang lebih ramah baterai dan ruang penyimpanan, daripada aplikasi Outlook default tanpa mengorbankan fitur atau performa.

Secara khusus, microsoft mengatakan bahwa Outlook Lite memiliki semua fitur utama dari pengalaman Outlook yang dikemas rapi ke dalam aplikasi berukuran 5 MB yang dioptimalkan untuk kecepatan, bahkan pada perangkat Android kelas bawah.

Dilansir dari Engadget (3/8), aplikasi tersebut dirancang untuk berjalan cepat pada perangkat dengan RAM hanya 1 GB, menggunakan dampak baterai yang lebih sedikit daripada aplikasi versi standarnya, dan menawarkan kinerja yang baik pada jaringan 2G dan 3G yang lebih lawas.

Tentu saja, dampak data, penyimpanan, dan baterai yang lebih efisien adalah intinya. Dan Microsoft tidak sendirian: aplikasi ringan dan berukuran kecil telah ada melayani pasar pengguna yang sangat besar dengan perangkat terjangkau. Itulah mengapa Google menawarkan Android Go, versi sederhana dari sistem operasi mobile yang dirancang khusus untuk ponsel kelas bawah, dan mengapa Meta telah berupaya keras untuk membuat versi ringan tetapi kaya fitur dari aplikasi Instagram dan Facebook-nya. Pengguna juga dapat menemukan aplikasi ringan untuk Twitter, TikTok, dan bahkan Tinder.

Seperti kebanyakan aplikasi versi ringan, Outlook Lite memiliki kekurangan. Aplikasi email baru dari Microsoft tersebut tidak mengurangi fitur utama apa pun, tetapi tidak akan bekerja dengan provider email sebanyak aplikasi Outlook utama. Saat ini, Outlook Lite hanya kompatibel dengan akun Outlook.com, Hotmail, Live, MSN, Microsoft 356, dan Microsoft Exchange Online.

Saat ini, Outlook Lite hanya tersedia di negara-negara tertentu, termasuk Argentina, Brasil, Chili, Kolombia, Ekuador, India, Meksiko, Peru, Arab Saudi, Afrika Selatan, Taiwan, Thailand, Turki, dan Venezuela, tetapi Microsoft mengatakan mungkin menambahkan dukungan untuk lebih banyak lokasi di masa mendatang.

Share
×
tekid
back to top