sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
Senin, 08 Agst 2022 10:04 WIB

Instagram akan mendukung foto feed berformat 9:16

Instagram dikabarkan akan menguji postingan foto feed berformat tinggi dengan aspect ratio 9:16 dalam waktu dekat

Instagram akan mendukung foto feed berformat 9:16

Instagram akan segera mendukung postingan foto berformat tinggi dengan aspect ratio 9:16. Fitur ini kabarnya akan mulai diuji coba dalam satu atau dua minggu mendatang.

Kabar ini datang dari Adam Mosseri, “Anda dapat mengunggah video tinggi, tetapi Anda tidak dapat mengunggah foto tinggi di Instagram,” kata eksekutif itu. “Jadi kami pikir mungkin kami harus memastikan bahwa kami memperlakukan keduanya secara setara.”

Meskipun sudah memungkinkan untuk membagikan foto dengan aspect ratio 9:16 melalui Instagram, Anda harus melakukannya melalui fitur Stories, yang berarti gambar-gambar itu akan hilang kecuali Anda menyimpannya sebagai Highlight. Saat ini, foto vertikal yang diposting ke feed Anda maksimal memiliki aspect ratio 8:10.

Dilansir dari Engadget (8/8), waktu uji coba itu datang setelah Mosseri baru-baru ini mengumumkan Instagram akan mengembalikan antarmuka layar penuhnya. Perusahaan ini telah menguji desain ulang sejak pertengahan Juni, tetapi menemukan bahwa kebanyakan orang tidak menyukainya. “Untuk desain feed baru, orang-orang frustasi dan data penggunaannya tidak bagus,” kata Mosseri.

Di antara kritikus paling vokal dari desain ulang itu adalah fotografer yang merasakan antarmuka baru akan menumpuk caption di atas gambar mereka, ini akan menutupi bagian dari unggahan. Pengujian terbaru Instagram akan menunjukkan bahwa perusahaan masih berniat untuk memberikan pengalaman yang lebih mirip TikTok.

Share
×
tekid
back to top