sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
Kamis, 22 Nov 2018 08:00 WIB

Harga PlayStation 5 akan dibanderol Rp7,2 juta

Kabarnya konsol itu juga ditenagai dengan CPU Ryzen 8-core sebagaimana rumor yang muncul sebelumnya. 

Harga PlayStation 5 akan dibanderol Rp7,2 juta
source image : techspot

Sony kabarnya akan absen dalam ajang E3 tahun depan. Dengan begitu muncul kesimpulan bahwa PlayStation 5 juga tak akan menampakkan dirinya dalam ajang tersebut. Setidaknya itulah rumor yang saat ini sedang berkembang di forum Reddit.

Dalam thread yang sama, akun RuthenicCookie justru menyebutkan kabar yang lebih rinci. Mereka menyebut PS 5 akan diumumkan pertengahan tahun depan. Sementara peluncuran secara resminya di pasaran pada Maret atau November 2020.

RuthenicCookie menggambarkan PS 5 sebagai monster dengan resolusi 4K pada 60 fps. Tak hanya itu, kabarnya konsol itu juga bertenag CPU Ryzen 8-core sebagaimana rumor yang muncul sebelumnya. April lalu rumor yang mencuat mengatakan PS 5 juga akan menggunakan GPU khusus berbasis arsitektur Navi terbaru AMD.

Dilansir Techspot, pengguna Reddit itu juga menyebutkan sebagian besar pengembang telah memiliki kit PS 5 dev. Tak hanya itu, dia juga menyebut PS 5 akan dibanderol seharga USD500 atau Rp7,2 juta saat rilis nanti. Beberapa gim ternama yang akan menyertai konsol generasi baru itu meliputi Death Stranding, The Last of Us Part II, dan Ghost of Tsushima. 

PlayStation VR juga disebut akan memiliki generasi penerus. Kabarnya PSVR2 akan memiliki kamera di dalamnya. Controller PlayStation Move sendiri sedang dalam tahap pengembangan perusahaan. Lebih lanjut lagi, perusahaan asal Jepang itu dilaporkan sedang menguji sarung tangan berbasis virtual reality.

Sayangnya kabar ini masih sebuah rumor yang belum bisa dipastikan kebenarannya. Sony juga sejauh ini belum mengumbar rencananya untuk konsol baru rancangannya.

Share
×
tekid
back to top