sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
Jumat, 26 Apr 2019 15:40 WIB

Epic Games kembali digugat karena emote di gim Fortnite

Penggunaan emote di gim Fortnite kembali mengantarkan Epic Games pada kasus hukum. Kali ini, seorang pemain saxophone menggugat Epic Games karena gerakan yang mirip seperti dirinya dalam gim tersebut.

Epic Games kembali digugat karena emote di gim Fortnite
Source: Fortnite

Fortnite kembali digugat karena dituduh menggunakan gerakan tanpa ijin dalam fitur emote-nya. Kali ini, seorang pemain saxophone bernama Leo Pellegrino menggugat Epic Games karena menggunakan gerakannya saat bermain saxophone sebagai salah satu emote dalam gim. Emote itu bernama Phone It In.

Dilansir dari TheVerge (26/4), Phone It In akan membuat karakter pemain meniup alat musik tersebut sambil menari ketika memainkannya. Masalahnya adalah, gerakan tarian itu sangat mirip dengan gerakan Pellegrino ketika tampil bersama band-nya, Too Many Zooz.

Menurut Pellegrino, gerakan khas tersebut sudah tidak terpisahkan dari persona dirinya dan kisah hidupnya sendiri. Pemain musik itu mengklaim bahwa Epic Games tidak pernah meminta izin untuk menggunakan gerakan tersebut. Dalam mengajukan gugatan tersebut, Pellegrino diwakili oleh Pierce Bainbridge Neck Price & Hecht LLP. Firma ini pula lah yang membantu sejumlah artis untuk mengklaim tuntutan atas kasus serupa.

Dalam kasus ini, Pellegrino tidak berupaya untuk mendapatkan klaim copyright atas gerakan menarinya. Namun, ia menuntut fokus pada kesamaan gerakan yang dihadirkan Epic Games dalam gim Fortnite. Pasalnya, artis lain berupaya untuk melindungi hak cipta atas gerakan menari yang mereka buat.

Untuk diketahui, sebenarnya Fortnite punya sejarah panjang dalam meniru budaya populer di dunia. Di akhir tahun 2017, Epic Games menambahkan skin The Reaper. Skin tersebut jelas-jelas mengadopsi gaya Keanu Reeves dalam film John Wick. Tak hanya itu, Fortnite juga kedapatan meniru gerakan menari yang dipopulerkan oleh Snoop Dog dan Will Smith dalam sitkom berjudul Scrubs. Gerakan itu bahkan menjadi gerakan pertama yang dimiliki pemain baru Fortnite.

Persoalan makin membesar tatkala Fortnite menjadikan gerakan emote ini sebagai salah satu sumber pendapatannya. Tahun lalu saja, Epic Games diperkirakan mampu meraup keuntungan sebesar USD2,4 miliar. Jumlah tersebut didapatkan dari transaksi dalam gim, termasuk pembelian emote yang menjadi satu paket ketika pemain berlangganan Battle Pass dalam gim.

Share
×
tekid
back to top