sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
Kamis, 03 Jun 2021 13:49 WIB

Pendapatan pengembang aplikasi di App Store meningkat 25%

Menurut studi Analysis Group, pendapatan pengembang kecil di App Store mengalami peningkatan sebesar 25%

Pendapatan pengembang  aplikasi di App Store meningkat 25%
Source: Pexels

2020 adalah tahun yang sulit bagi sebagian bisnis, tapi tidak untuk App Store Apple. Faktanya, menurut sebuah penelitian baru-baru ini, App Store memfasilitasi tagihan sebesar USD 643 miliar selama 2020 atau mewakili peningkatan pendapatan sebesar 24% dari tahun ke tahun.

Studi dengan tajuk “A Global Perspective on the Apple App Store Ecosystem,” dilakukan oleh Analysis Group. Dikutip dari Digital Trend (3/6), studi tersebut menemukan bahwa dalam lima tahun terakhir, lebih dari 1 di antara 4 pengembang kecil yang menjual layanan digital di App Store mengalami peningkatan pendapatan sebesar 25% atau lebih setiap tahun.

Pengembang kecil diidentifikasi menjual aplikasi mereka di App Store ke pengguna di lebih dari 40 negara. Adapun “pengembang kecil” didefinisikan sebagai pengembang dengan jumlah unduhan kurang dari 1 juta dan pendapatan kurang dari USD1 juta per tahun.

Menurut penelitian, jumlah pengembang kecil ini telah tumbuh sebesar 40% sejak 2015 lalu. Mereka mencatat, kini pengembang kecil mewakili 90% dari seluruh pengembang yang ada di App Store.

“Pengembang di App Store membuktikan setiap hari bahwa tidak ada pasar yang lebih inovatif, tangguh, atau dinamis di dunia selain ekonomi aplikasi,” kata CEO Apple Tim Cook. “Aplikasi yang kami andalkan selama pandemi telah mengubah hidup dalam banyak hal - mulai dari bahan makanan yang dikirim ke rumah kami, alat pengajaran untuk orang tua dan pendidik, hingga dunia permainan dan hiburan yang imajinatif dan terus berkembang.”

Cook menambahkan, perkembangan ini akan menjadi inovasi yang tak terhitung yang akan menggerakkan ekonomi global selama bertahun-tahun yang akan datang, 

Di samping itu, studi juga menyoroti cara pembayaran di App Store. Menurut penelitian, App Store memungkinkan hampir 200 metode pembayaran lokal, dan dalam 45 mata uang lokal.

Share
×
tekid
back to top