sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
Kamis, 28 Des 2023 15:26 WIB

BotBuilt inovasi bangun rumah dengan robot demi tekan ongkos

BotBuilt mulai membicarakan mengenai inovasi membangun rumah menggunakan robot pada masa depan demi menekan biayanya yang setiap tahun kian mahal.

BotBuilt inovasi bangun rumah dengan robot demi tekan ongkos
Sumber: BotBuilt

Perusahaan asal Amerika Serikat, BotBuilt mengaku kini sedang merencanakan sebuah inovasi yang memungkinkan untuk membangun rumah dengan bantuan teknologi robot. Dengan cara ini, diharapkan biaya pembangunan rumah dapat ditekan sehingga bisa lebih terjangkau untuk segala kalangan.

Dilansir dari Tech Crunch (28/12), BotBuilt mulai menyadari permintaan konsumen terhadap rumah layak huni semakin meningkat seiring waktu. Akan tetapi, di sisi lain harga rumah yang ditawarkan juga kian melonjak dan itu tentu menjadi kendala bagi sebagian besar konsumen dengan pendapatan minimal.

 Alhasil, BotBuilt memikirkan inovasi ini dengan sangat serius dalam beberapa waktu terakhir demi menemukan titik temu antara permintaan dan penawaran terhadap rumah layak huni. Teknologi robot disebut bisa menjadi jawaban dari permasalahan ini bila perusahaan tersebut ingin memgembangkan bisnisnya untuk masa depan.

Salah satu pendiri BotBuilt yang juga seorang teknisi robotika, Barrett Ames menyebut permasalahan ini adalah sesuatu yang nyata bagi perusahaannya. Mau tidak mau kini BotBuilt harus bekerja keras dalam membangun rumah demi memenuhi permintaan pasar.

“Industri perumahan kini tengah menghadapi permasalahan serius dan pengembang harus membangun sebanyak mungkin rumah untuk masa depan,” sebut Barrett Ames. “Karena tingginya permintaan, banyak orang juga enggan meninggalkan rumah lama mereka sehingga ini akan berdampak pada peningkatan permintaan rumah baru yang layak huni,” terusnya.

Akan tetapi kini dengan inovasi pembangunan rumah dengan teknologi robot, Barrett Ames optimis bahwa perusahaannya bisa beradaptasi dengan baik. Meski pastinya akan banyak kendala yang perlu dihadapi oleh perusahaannya termasuk pengembangan teknologi robot agar bisa sesuai dengan industri perumahan.

 “fleksibilitas dari sistem robotika yang kita miliki adalah suatu keuntungan besar,” lanjutnya. “Saat ini sudah banyak perusahaan yang berinovasi untuk menciptakan sesuatu dengan memanfaatkan teknologi robot, artinya robot dipaksa untuk melakukan produksi secara terus-menerus untuk produk yang sama. Namun, untuk industri perumahan tentu ini akan berbeda sebab setiap rumah biasanya memiliki desain yang berbeda-beda.” jelas Barrett Ames.

Perbedaan biaya pembangunan rumah dengan tenaga manusia dan robot menjadi keuntungan lainnya bagi Botbuilt, sebab dengan teknologi robot perusahaan tersebut bisa menekan ongkos tambahan yang biasanya ada bila menggunakan tenaga manusia. Sementara bila memakai robot, perusahaan tidak hanya mampu menghemat pengeluaran namun juga bisa mempercepat produksi.

“Masalah waktu pada proses pembuatan rancangan sangat krusial dalam setiap persaingan industry dan bila kita bisa mempercepatnya maka hal itu juga dapat memangkas biaya produksinya,” ucapnya.

Adapun Barrett Ames menyadari bahwa kini perusahaan lainnya seperti Randek, Weinmann dan House of Design juga sedang memikirkan solusi perihal permasalahan. Oleh karena itu, pihaknya tidak ingin lengah dan kini kabarnya BotBuilt sudah berinvestasi sebesar 12,4 juta USD (sekitar Rp191 miliar) untuk mengembangkan teknologi robot tersebut.  

Share
×
tekid
back to top