sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
Selasa, 12 Mar 2019 20:32 WIB

Canon EOS R punya adik di Indonesia, versi terjangkau

Bisa dibilang EOS RP adalah EOS R versi terjangkau. Kamera ini dilengkapi dengan sensor full-frame dengan resolusi 26,2 MP.

Canon EOS R punya adik di Indonesia, versi terjangkau

Pertengahan Februari lalu Canon mengenalkan Sang adik dari EOS R, yaitu EOS RP. Sekitar sebulan kemudian mirrorless full-frame tersebut hadir di Indonesia. Kehadiran kamera ini menjadi pelengkap jajaran kamera di kancah tersebut. Sisi spesifikasi yang hadir di EOS RP adalah sensor CMOS bersolusi 26,2 MP, Dual Pixel AF, dan prosesor gambar Digic 8.

“Canon EOS RP menjadi kekuatan baru dalam sistem EOS R untuk memenuhi kebutuhan perangkat kamera mirrorless full-frame yang andal dengan harga terjangkau. Filosofi penggunaan tipe ‘P’ diambil dari sejarah kesuksesan kamera Canon pada tahun 1960, dan juga terinspirasi dari bahasa Perancis ‘Populaire’, yang diharapkan dengan hadirnya Canon EOS RP semakin banyak pengguna yang bisa merasakan kehebatan kamera mirrorless full-frame Canon,” kata Canon Division Director PT Datascrip, Merry Harun.

EOS RP juga mengusung mount RF seperti kakaknya. Bagi para pengguna kamera DSLR EOS masih dapat menggunakan koleksi lensa EF dan EF-S-nya pada kamera Canon EOS RP dengan tampahan mount adapter. Kamera ini memiliki bobot hanya 485 gram.

Tersedia pula Auto Ligting Optimiser yang diklaim mampu mengatur keseimbangan area bidikan yang paling gelap dan paling terang untuk mendapatkan detil dan tampilan gambar optimal. Canon menyatakan EOS RP memiliki rentang ISO 100-40000 dan ISO 50-102400 (menggunakan mode ekstensi) sehingga tidak masalah jika memotret dalam keadaan remang. Tetapi saya belum tahu bagaimana hasil ketika memotret dalam kondisi tersebut.

Canon menjelaskan Dual Pixel CMOS AF mampu menghadirkan sistem AF cepat hingga 0,05 detik. Fotografer juga bebas untuk membuat komposisi kreatif dengan dukungan 4.779 titik AF. Tidak ketinggalan pula fungsi Eye Detection AF yang berguna untuk berfokus pada mata subjek, bahkan saat menggunakan aperture besar.

Dalam hal video, EOS RP mampu merekam video beresolusi 4K pada 24 fps atau 25 fps. Teknologi Combination IS di dalamnya juga diklaim membuat pengambilan gambar lebih stabil sehingga aman ketika merekam video atau memotret tanpa tripod dalam kondisi cahaya remang-remang.

Di belakang kamera ada layar LCD dengan engsel felsibel demi kemudahan memotret. Tetapi para fotografer juga dapat melakukan komposisi lewat electronic viewfinder (EVF) berbasis teknologi OLED beresolusi 2,36 dot.

Sebagai distibutor, PT Datascrip menjual Canon EOS RP dengan harga Rp19.998.000 (bodi) dan Rp35.750.000 dengan lensa kit RF 24-105mm F/4L IS.

Share
×
tekid
back to top