sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
Rabu, 31 Mar 2021 12:18 WIB

Snap bakal garap kacamata berteknologi AR

Terdapat rumor bahwa Snap berencana meluncurkan sepasang kacamata berteknologi augmented reality (AR).

Snap bakal garap kacamata berteknologi AR
Source: Spectacles

Snap memang tengah dikabarkan sedang mengembangkan kacamata khusus. Tampaknya, kabar terkait pengembangan kacamata khusus itu benar. Kini Snap ingin memperluas dan membawa hal-hal baru ke tingkat berikutnya. Menurut laporan dari The Information mengungkapkan bahwa Snap tampaknya berencana meluncurkan sepasang kacamata augmented reality (AR).

Selama ini Snap Spectacles bukanlah kacamata AR, melainkan kacamata yang dilengkapi dengan kamera bawaan untuk memungkinkan pengguna mengambil foto dan video serta kemudian memberikan konten AR melalui aplikasi Snapchat. Jika rumor terbaru ini benar, maka upaya Snap berikutnya adalah menghasilkan kacamata AR yang memungkinkan pengguna dapat konten AR melalui lensa kacamatanya sendiri. 

Dilansir dari Ubergizmo (31/3), rumor juga menyebutkan bahwa perangkat ini lebih ditujukan untuk developer dan kreator dibandingkan pengguna umum. Diketahui Snap menyasar developer dan kreator agar dapat menggunakan teknologi AR untuk membuat Snapchat Lenses yang kemudian dapat digunakan oleh pengguna di masa mendatang. 

Mengingat ini baru hanya berupa rumor saja, sehingga kita masih harus sabar menunggu beberapa waktu lagi hingga Snap benar-benar menggarap proyek kacamata AR tersebut. Selain Snap, baru-baru ini Niantic juga dikabarkan akan menghadirkan kacamata AR mereka sendiri. Bila rumor tersebut juga benar, tampaknya pasar akan semakin ramai dengan perangkat wearable yang berbasis teknologi AR dalam waktu dekat ini. 

Share
×
tekid
back to top