sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
Senin, 03 Jun 2019 13:05 WIB

Chip IoT bikinan Sony, bisa kirim data dalam mobil ngebut

Tantangan terbesar perangkat IoT adalah penggunaan luar ruang. Utamanya, mentransfer data pada benda bergerak cepat.

Chip IoT bikinan Sony, bisa kirim data dalam mobil ngebut

Internet of Things (IoT) masa depan memiliki kendala jaringan saat digunakan di luar ruangan. Penggunaan konektivitas Wi-Fi hanya bisa dilakukan dalam jarak yang pendek. Sinyal Wi-Fi juga kerap terganggu kalau banyak perangkat yang tersambung di dalamnya. Oleh karena itu, solusi IoT adalah jaringan yang memiliki jangkauan konektivitas panjang, bisa bekerja di dalam mobil yang melaju dan mampu bertahan di kondisi jaringan yang padat pengguna.

Konsep ini pun coba Sony kembangkan melalui Eltres, yang mana tahun ini bakal rilis di Jepang. Elters menggunakan solusi microchip dan antena yang berfungsi menyampaikan sinyal-sinyal dari sensor ke stasiun pusat data. Jarak pusat data itu bisa sejauh 100 km. Saat data terkirim ke jarak sejauh itu, mungkin membutuhkan koneksi internet. Kendati begitu solusi buatan Sony ini tidak memerlukan internet.

Chip buatan Sony, CXM1501GR, memiliki antena 20 MW yang mampu mentransmisi sinyal data 128-bit berkecepatan 6.35 kbps, sembari berada dalam mobil yang melaju 60 mph (96 km/jam).

Chip ini hanya berukuran 16mmx16mm yang hanya membutuhkan baterai jma tangan untuk mentenagainya selama berbulan-bulan. Sony percaya, Chip ini akan menciptakan pasar baru di perangkat IoT. Resort Ski mungkin akan memesan pelacak buatan Sony untuk melacak pelanggan mereka yang tersesat atau terjebak di suatu tempat. Kapal laut bisa memanfaatkan chip Sony untuk mendeteksi bencana hingga bisa melakukan penyelamatan maritim. Di lingkungan perkotaan, proyek Elters ini bisa melacak pengantaran barang, penyewaan mobil, jaringan transportasi massal seperti kereta api dan bus.

Share
×
tekid
back to top