sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
Kamis, 21 Jan 2021 16:07 WIB

Deretan Film tahun 2000-an yang paling seru ditonton ulang

Film tahun 2000-an memang memiliki daya tariknya sendiri sehingga masih seru apabila ditonton ulang.

Deretan Film tahun 2000-an yang paling seru ditonton ulang
Source: ScreenRant

Film yang diproduksi tahun 2000-an seperti memiliki elemen tersembunyi yang membuat orang-orang ingin kembali menontonnya. Tampaknya tiap dekade mempunyai ikon film klasiknya masing-masing. Meski bukan film terbaik atau yang paling terkenal di masa kini, ada kalanya penonton ingin menikmati sensasi, tawa, dan tontonan sederhana dari film lawas tersebut. Tanpa berlama-lama, berikut 6 film tahun 2000-an yang paling banyak ditonton kembali.

  • Anchorman (2004)

Salah satu masalah apabila kita menonton film komedi adalah lawakannya yang basi apabila diputar ulang. Namun, tidak bagi Anchorman. Film ini tetap menjadi perjalanan yang lucu dan tidak masuk akal, terlepas seberapa sering ditonton. Will Ferrel memberikan penampilan ikonik sebagai Ron Burgundy, didukung pemeran kocak lainya yang berhasil menghidupkan kisah tahun 70-an.

  • Lord of the Rings: Return of King (2003)

Meski memiliki total jam putar selama tiga jam, namun tidak menutup kemungkinan bagi Lord of the Rings: Return of King masuk dalam daftar ini. Return of the King benar-benar memberikan pukulan terbesar tidak peduli berapa kali ditonton. Ini menawarkan pengalaman sinematik yang emosional, mengasyikkan, dan tak terlupakan yang layak untuk sering ditonton berulang kali.

  • The Departed (2006)

Martin Scorsese telah membuat deretan judul film menantang yang menghibur di masa lalu. The Departed salah satunya. Ini merupakan film kriminal yang berisi dunia yang berbahaya dan penuh kekerasan. Pemeran papan atas seperti Leonardo DiCaprio, Matt Damon, dan Jack Nicholson mengangkat film dengan penampilan yang luas biasa. Naskah yang tajam tapi juga lucu berhasil dibungkus dalam premis genre yang intens, yang membuat penonton betah menikmatinya berkali-kali.

  • Casino Royale (2006)

Ini merupakan awal baru bagi waralaba James Bond yang beberapa film sebelumnya kurang menarik minat penonton. Di awal film, Daniel Craig mengukuhkan dirinya sebagai James Bond yang lebih kasar dan brutal dari versi sebelumnya. Pandangan baru Craig meningkatkan kualitas film dan menjadikannya salah satu film aksi paling menyenangkan di abad ke-21. Bahkan mereka yang tidak mengikuti waralaba tersebut, akan terhanyut dalam petualangan Craig.

  • Almost Famous (2000)

Film ini dapat mengubah seseorang yang tidak mengenal musik rock ‘n roll. Film ini mengisahkan seorang jurnalis rock muda yang mengikuti perjalanan band yang sedang naik daun dalam tur tahun 1970-an. Kehidupan di dunia musik rock digambarkan dalam film ini dan membuat penontonnya merasa sedang menikmati pesta dengan anak-anak band.

  • Little Miss Sunshine (2006)

Little Miss Sunshine adalah film komedi indie yang memiliki kisah sederhana tentang keluarga yang melakukan perjalanan dengan van tua. Meski banyak film yang terinspirasi dari sini, hanya sedikit yang mampu menangkap pesona petualangan unik yang ada di dalamnya. Aktor dan aktris berbakat juga ikut menghidupkan flim ini menjadi menyenangkan, menyentuh, dan unik.

Tag
Share
×
tekid
back to top