sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id samsung
Selasa, 12 Mar 2019 11:30 WIB

Facebook hadirkan fitur pembayaran di Marketplace

Fitur Pay with Facebook jadi fitur pembayaran yang memungkinkan pengguna Facebook membayar produk yang dibeli melalui Marketplace.

Facebook hadirkan fitur pembayaran di Marketplace
Source: Pexels

Marketplace Facebook tampaknya menjadi salah satu dari sedikit fitur sukses yang diluncurkan oleh raksasa jejaring sosial tersebut dalam beberapa tahun terakhir. Bocoran terbaru menyebutkan bahwa Facebook menambahkan fitur untuk Marketplace-nya.

Dilansir dari Phone Arena (11/3), Facebook kini menghadirkan fitur Pay with Facebook yang tersedia untuk pengguna Android dan iOS.

Ini adalah fitur terbaru bernama Pay with Facebook

Source: Phone Arena

Pay with Facebook pertama kali ditemukan oleh MobileWorld, sebagai layanan pembayaran seluler yang memungkinkan pengguna Facebook membayar produk yang mereka beli melalui Marketplace. Kabarnya fitur ini telah tersedia di beberapa halaman Facebook yang menjual berbagai produk. Fitur ini juga diketahui memiliki beberapa metode pembayaran, yakni Visa, Mastercard, Cryptocurrency, dan lainnya.

Kabarnya saat ini proses pembayaran tersebut masih berbelit-belit, karena pembeli harus terlebih dahulu mengirim permintaan kepada penjual. Kemudian penjual yang harus memilih untuk menerima atau menolak penawaran. Setelah itu, penjual harus mengirim permintaan pembayaran kepada pembeli. Meski begitu, tampaknya Pay with Facebook dapat menjadi metode pembayaran yang lebih aman untuk pengguna Marketplace.

Sayangnya hingga saat ini belum diketahui kapan Facebook akan mengumumkan secara resmi fitur Pay with Facebook. Tampaknya kita masih harus bersabar beberapa waktu lagi untuk mendapatkan konfirmasi tersebut.

Share
×
tekid
back to top