sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
Kamis, 24 Mei 2018 13:15 WIB

6 Laptop terbaik Acer buat kamu yang doyan main gim

Main gim memang tidak boleh pakai laptop sembarangan dan Acer punya sederet laptop gaming yang bisa menemani kamu

6 Laptop terbaik Acer buat kamu yang doyan main gim
Foto: AnandTech

Bermain gim kini tidak lagi sulit. Kami tahu kalau gim populer juga banyak terdapat di smartphone, tapi apakah kamu sudah coba bermain gim di PC? Jika belum, kamu bukan gamer sejati.

Kenapa PC? Gim PC punya banyak kelebihan, salah satunya adalah grafis yang jauh lebih baik dari gim mobile. PC juga dipenuhi oleh gim AAA, yaitu gim kelas atas yang diproduksi oleh studio kaliber besar seperti Massive Entertainment, Bethesda Softworks, Firaxis, Ubisoft Montreal, Respawn Entertainment, CD Projekt Red, dan lain-lain.

Di PC, kamu bisa menikmati banyak gim action berkualitas tinggi seperti Ghost Recon Wildlands, Assassin's Creed Origins, Far Cry 5, XCOM 2, Titanfall 2, Battlefield 1, The Witcher 3, hingga gim unik yang memutar otak seperti Cities Skylines dan Frostpunk. Selain itu, bermain gim di PC saat ini juga jauh lebih mudah dari zaman old. Berkembangnya platform gaming seperti Steam yang gampang sekali diakses membuat bermain gim menjadi sangat mudah di PC.

Komponen PC juga sangat berpengaruh pada perkembangan gimnya. Seperti yang diketahui, PC merupakan platform terdepan dalam hal teknologi gaming. Semua teknologi gaming terbaru pasti mendarat lebih dulu di PC, salah satunya adalah Virtual Reality (VR).

Perkembangan komponen PC juga sangat berpengaruh pada perkembangan teknologi perangkat lain, termasuk konsol gim dan smartphone. Tetapi, laptop gaming merupakan lini yang paling mendapat pengaruh besar di perkembangan komponen PC. 

Berbeda dengan laptop gaming generasi pertama sebelum tahun 2010, laptop gaming zaman now punya performa yang sangat kencang, bentuk yang lebih ramping, dan fitur yang semakin membuat kamu betah bermain gim.

Coba saja lihat jajaran laptop Acer terbaru kalau tidak percaya. Melalui brand gaming Predator, Acer punya serangkaian laptop gaming mulai dari kelas "sultan" hingga yang sangat terjangkau. Penasaran? Berikut adalah enam laptop gaming Acer terbaik yang ada di pasar saat ini.

1. Predator Triton 700

Predator Triton 700 merupakan salah satu laptop gaming kelas atas dan paling canggih yang dimiliki oleh Acer saat ini. Selain ditenagai oleh CPU kelas atas, yaitu Intel Core i7-7700HQ, laptop gaming ini juga dibekali RAM sebesar 32GB yang tentu saja bisa diandalkan untuk memainkan semua gim AAA yang ada saat ini.

Soal performa gaming-nya, Acer mempercayakan GPU Nvidia GeForce GTX 1080 Max-Q agar Predator Triton 700 bisa menjalankan semua gim dengan kualitas grafis yang maksimal tanpa hambatan. Acer bahkan menyediakan mode overclock dengan tiga frekuensi untuk GPU yaitu Normal (1290 MHz), Faster (1363 MHz), dan Turbo (1440 MHz).

Yang membuat laptop ini sangat istimewa adalah bentuk bodinya yang sangat ramping. Acer Predator Triton 700 punya bodi dengan ketebalan hanya 18,9 mm atau kurang dari 2 cm. Beratnya pun hanya 2,45 kg. Tidak heran jika Acer mengklaimnya sebagai salah satu laptop gaming paling tipis di dunia.

Untuk menjaga suhu laptop saat bermain gim, Acer menggunakan sistem pendingin generasi ke-2 3D Aeroblade dengan ukuran kipas 0,1 mm dan lima pipa penghantar panas. Teknologi tersebut akan menjaga suhu laptop tetap stabil meski memainkan gim dengan spesifikasi berat sekalipun.

  Predator Triton 700
CPU Intel Core i7-7700HQ (6M Cache, up to 3.80 GHz)
Memori 2x16GB Dual-channel DDR4 2133 MHz
GPU Nvidia GeForce GTX 1080 8GB GDDR5 
Storage 2x256GB GB PCIe NVMe SSD + 1TB 
Display 15.6 inci FHD  1920 x 1080  IPS, G-Sync
Harga Rp55.999.000

2. Predator 21X

Predator 21X merupakan salah satu dari laptop gaming teranyar di dunia. Laptop yang satu ini sendiri menjadi favorit para hardcore gamer karena spesifikasi yang sangat tinggi. Tidak tanggung-tanggung, Acer menyematkan prosesor Intel Core i7-7820HK bersama dengan dua GPU Nvidia GeForce GTX 1080 yang dikonfigurasikan secara SLI.

Masih belum cukup? Acer juga menghadirkan layar lengkung berukuran 21 inci dengan resolusi ultra-wide 2560 x 1080 piksel. Hingga saat ini, Predator 21X merupakan satu-satunya laptop di dunia yang dilengkapi dengan layar lengkung.

Urusan fitur, laptop gaming kelas atas ini sudah dilengkapi dengan teknologi eye tracking dari Tobii yang memungkinkan pengguna mengontrol perintah pada game menggunakan pergerakan mata. Sementara sistem pendinginnya hadir dengan lima kipas tipe blower. Tiga kipas di antaranya adalah kipas logam yang disebut AeroBlade untuk menurunkan suhu.

  Predator 21X
CPU Intel Core i7-7820HK
Memori 64GB DDR4 SDRAM
GPU 2x Nvidia GeForce GTX 1080 8GB GDDR5 (SLI)
Storage 1TB HDD, 1TB SSD 
Display Curved 21 inci WFHD (2560 x 1080 pixel) IPS + Eye Tracker
Harga Kisaran Rp110.000.000

3. Predator Helios 500

Prosesor Intel Core i7 masih kurang? Acer juga punya Predator Helios 500 yang hadir dengan prosesor anyar Intel Core i9-8950HK. Ya, kamu enggak salah baca. Laptop ini memang tampil dengan prosesor kelas konsumen tertinggi Intel untuk laptop yang ada saat ini.

Tidak hanya itu, Predator Helios 500 juga dilengkapi dengan GPU Nvidia GeForce GTX 1070 untuk performa grafis maksimal, sehingga kamu bisa memainkan gim PC terkini. Untuk memori, Predator Helios 500 hadir dengan opsi RAM 16 atau 32GB, serta penyimpanan internal yang didukung oleh M.2 SSD berkecepatan tinggi.

Soal layar, laptop gaming ini sudah mengadopsi layar bersolusi 4K untuk pengalaman bermain gim yang maksimal. Layarnya yang berukuran 17,3 inci ini juga punya refresh rate 144Hz yang didukung oleh teknologi Nvidia G-Sync agar kamu bisa bermain tanpa terganggu efek stuttering atau tearing.

  Predator Helios 500
CPU Intel Core i9-8950HK
Memori 16GB / 32GB RAM DDR4 2666MHz
GPU Nvidia GeForce GTX 1070 8GB GDDR5 
Storage 512GB PCIe NVMe SSD + 1TB HDD 7200RPM
Display 17,3 inci 4K IPS, G-SNYC
Harga Belum diumumkan

4. Predator Helios 300

Kalau Predator Helios 500 adalah "sang kakak", Predator Helios 300 adalah adiknya. Ya, laptop gaming ini punya spesifikasi setingkat di bawah Predator Helios 500. Ia tersedia dalam dua model, yaitu yang menggunakan Intel Core i7-7700HQ dan Core i5-7300HQ. Ukuran layarnya juga punya dua variasi yaitu 15,6 inci dan 17,3 inci.

Meski demikian, laptop gaming ini tidak bisa dipandang sebelah mata karena tampil menggunakan GPU Nvidia GeForce GTX 1060 yang masih bisa mengakomodasi semua gim AAA terkini saat ini. Terdapat juga varian yang menggunakan GTX 1050 Ti yang lebih terjangkau.

Predator Helios 300 sudah dilengkapi dengan RAM 16GB yang dapat ditambah hingga 32GB. Laptop ini juga menggunakan kombinasi penyimpanan M.2 NVMe PCIe SSD serta HDD sehingga kamu mendapatkan performa kencang sekaligus ruang penyimpanan yang lega.

  Predator Helios 300
CPU Intel Core i7-7700HQ / Core i5-7300HQ
Memori 16GB Dual-channel DDR4 2133 MHz (up to 32GB)
GPU Nvidia GeForce GeForce GTX 1060 / GTX 1050 Ti
Storage Up to 256GB M.2 SSD + 1TB HDD 
Display 17,3 inci / 15.6 inci FHD 1920 x 1080 IPS
Harga Rp26.999.000 (Core i7-7700HQ model)

5. Nitro 5

Kalau kamu adalah gamer kasual yang ingin punya laptop multimedia namun masih kuat memainkan gim terkini, Acer menawarkan Nitro 5 sebagai solusinya. Selain dilengkapi dengan prosesor Intel Cire i5-7300HQ yang sangat pas untuk keperluan multimedia, laptop ini juga hadir dengan GPU Nvidia GeForce GTX 1050 yang bisa diandalkan untuk bermain gim.

Hadir dengan layar berukuran 15,6 inci yang pas buat menonton film dan bermain gim, laptop ini juga didukung dengan RAM 8GB dan penyimpanan 1TB. Tidak ketinggalan juga teknologi Dolby Audio Premium untuk pengalaman multimedia yang lebih baik.

  Nitro 5
CPU Intel Core i5-7300HQ (6Mb cache, up to 3.50Ghz)
Memori 8GB up to 32GB DDR4-2400
GPU Nvidia GeForce GTX 1050 4GB
Storage 1TB HDD 
Display 15,6 inci Full HD IPS
Harga Rp10.999.000

6. Aspire E5-476G

Terakhir adalah Aspire E5-476G yang dirancang untuk gaming dan kerja. Dilengkapi dengan prosesor Intel Core i5-8250U dan Core i7-8550U, Aspire E5-476G bisa menemani kamu bermain gim sekaligus bekerja berkat kehadiran GPU Nvidia GeForce MX150.

Salah satu keunggulan laptop ini adalah daya tahan baterainya yang diklaim bisa bertahan hingga 8 jam. Dengan demikian, kamu bisa menuntaskan pekerjaan dan melanjutkan permainan menggunakan laptop ini. Tentu saja konektivitas lengkap mulai dari Wireless LAN 802.11ac dengan teknologi MU-MIMO, HDMI, dan USB Type-C hadir untuk menunjang kegiatan bekerja.

Aspire E5-476G juga sangat cocok buat kamu yang suka bepergian dan bekerja secara mobile. Laptop ini punay fitur khusus yang memungkinkannya berperan sebagai power bank, sehingga bisa digunakan untuk mengisi daya gadget kamu yang lain.

  Aspire E5-476G
CPU Intel Core i5-8250U / Intel Core i7-8550U
Memori 4GB DDR4
GPU Nvidia GeForce MX150
Storage 1TB HDD 
Display 14 inci HD 1366 x 768
Harga Rp7.999.000 / Rp9.999.000
Tag
Share
×
tekid
back to top