sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
Selasa, 09 Jan 2024 18:00 WIB

Tombol shortcut pada Windows 11 yang wajib kamu ketahui

Bagi pengguna Windows 11 wajib mengetahui berbagai macam tombol shortcut ini demi kemudahan bekerja, browsing hingga menulis.

Tombol shortcut pada Windows 11 yang wajib kamu ketahui

Pengguna Microsoft Windows 11 sebaiknya segera mempelajari beberapa tombol shortcut demi meningkatkan produktivitasnya. Sebab dengan bantuan tombol shortcut akan menghemat waktu hingga mempercepat pekerjaan penggunanya.

Ada beberapa tombol shortcut yang sudah umum diketahui oleh publik seperti ‘Ctrl + F’ untuk menemukan kata kunci pada teks secara cepat. ‘Ctrl + Z’ untuk mengembalikan tulisan ke keadaan semula sebelum diketik dan ada pula ‘Ctrl + C’ dengan kombinasi ‘Ctrl + V’ untuk mempermudah penyalinan kata atau kalimat.

Selain itu, setidaknya ada beberapa tombol shortcut lainnya yang tidak kalah bermanfaat bagi penggunanya namun masih belum banyak diketahui. Dikutip dari Pocket Lint, berikut beberapa tombol shortcut yang bisa pengguna coba untuk mengoptimalkan fungsi perangkatnya.

Pertama, ada tombol untuk mengakses quick links yakni dengan menekan kombinasi ‘Windows + X’. Dengan tombol shortcut tersebut pengguna bisa mengakses task manager hingga device manager secara lebih cepat.

‘Windows key + tanda titik’ atau ‘Windows key + tanda titik koma’, ini merupakan tombol shortcut untuk mengakses emoji hingga GIF. Sementara itu untuk mengakses clipboard secara mudah, pengguna bisa menekan ‘Windows key + V’.

Untuk melakukan screenshot pengguna juga bisa memanfaatkan kombinasi ‘Prtscn atau Prt Sc’. Tidak hanya itu, pengguna juga bisa memakai ‘Windows key + Shift + S’ untuk membuka snipping tool.

Pengguna juga bisa membuka Windows Task Manager menggunakan tombol ‘Ctrl + Shift + Esc’. Lalu untuk membuka cast dari quick settings, pengguna bisa menekan ‘Windows key + Kk supaya lebih mudah dalam melakukan mirroring ke perangkat lain.

Dalam menghapus suatu dokumen atau file secara permanen, pengguna bisa menggunakan tombol ‘Shift + Delete’. Dengan cara tersebut, maka dokumen yang dihapus tidak akan mampir ke recycle bin terlebih dahulu, artinya langsung terhapus begitu saja.

Selanjutnya untuk meluncurkan fitur Copilot sekarang juga telah ada tombol pintasannya yakni ‘Window key + C’. Namun, kabarnya Microsoft akan menghadirkan tombol khusus Copilot pada perangkat generasi terbaru berikutnya.

Cara menyembunyikan tampilan layar dengan cepat dapat dengan mudah dilakukan bila pengguna mengetahui kombinasi ‘Windows key + D’ pada desktop, ‘Windows key + L’ untuk mengunci, ‘Windows key + M’ untuk mengecilkan tampilan Windows, dan ‘Windows key + Shift + M’ untuk mengembalikan minimized windows.

Pengaturan Accessibility juga dapat dibuka secara instan dengan memanfaatkan tombol shortcut, misalnya dengan kombinasi ‘Windows key + U’, yang bisa membuka menu tersebut. Sementara untuk mengaktifkannya melalui voice typing bisa menekan tombol ‘Windows key + H’ saja.

Itulah sejumlah tombol shortcut pada Microsoft Windows 11 yang bisa pengguna coba mulai dari saat ini. Sejatinya masih banyak kombinasi lainnya yang bisa dimanfaatkan, namun ternyata kebanyakan pengguna belum mengetahuinya.

Share
×
tekid
back to top