sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
Senin, 11 Nov 2019 11:30 WIB

Modder berhasil buat mode co-op Devil May Cry 5 lebih menarik

Dengan menggunakan trainer ini, para gamer Devil May Cry 5 dapat bermain dengan teman-teman mereka, bahkan dalam mode Bloody Palace.

Modder berhasil buat mode co-op Devil May Cry 5 lebih menarik

Para gamer hingga saat ini masih sangat menikmati gim terbaru dari Capcom, yakni Devil May Cry 5. Sayang, meski memiliki jalan cerita yang baik, fitur co-op online yang sangat terbatas menjadi salah satu hal yang dikeluhkan para penggemar waralaba tersebut.

Para gamer dapat memainkan mode co-op melalui Sistem Cameo. Pemain lain bisa muncul secara acak dalam gim Anda, dan kadang-kadang dapat bergabung membantu kita dalam pertempuran.

Sayang, sistem bawaan dari Capcom tersebut ternyata tidak banyak membantu. Bahkan, beberapa modder sedang mengembangkan sistem co-op dari gim untuk meningkatkan keseruan dari fitur tersebut.

Wccftech (11/11/2019) memberitakan, Dante dan Raz0r saat ini telah membuat sebuah trainer yang dapat digunakan dalam gim tersebut. Trainer ini berguna untuk mengontrol siapa saja yang dapat bermain co-op bersama-sama.

Para gamer bisa mengundang hingga dua pemain di sebagian misi utama. Trainer ini juga bahkan dapat digunakan dalam mode Bloody Palace, yang merupakan mode populer DMC5 saat ini.

Mereka juga menyematkan banyak perbaikan grafis. Para gamer akan mendapatkan pengalaman grafis yang lebih baik.

Namun perlu diperhatikan, tim Tek.id tidak mendorong kalian untuk menggunakan mod untuk gim apapun. Hal ini dikarenakan kalian akan memiliki resiko untuk terblokir dalam mode online apapun jika tertangkap basah menggunakan mod.

Sayangnya, hingga saat ini belum ada pernyataan resmi dari pihak Capcom terkait hal tersebut. Mereka juga tampaknya tidak memiliki keinginan untuk membenahi sistem co-op mereka, meski sudah banyak gamer yang komplain mengenai hal tersebut.

Tag
Share
×
tekid
back to top