sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
Minggu, 04 Feb 2018 08:00 WIB

Anthem ditunda, EA malah siapkan gim Battlefield

Gim Anthem yang menjadi salah satu perhatian di ajang E3 2017 silam ditunda perilisannya dan diganti oleh gim Battlefield baru

Anthem ditunda, EA malah siapkan gim Battlefield

Publisher gim Electronic Arts (EA) baru saja mengejutkan banyak pihak. Salah satu gim barunya yaitu Athem yang semula dijadwalkan akan dirilis akhir tahun ini menjadi ditunda hingga tahun 2019. Dikutip dari PC GAMER, EA beralasan penundaan ini bukan karena tim pengembangnya yaitu Bioware mengalami kendala teknis, melainkan hanya "penggeseran" jadwal perilisan berdasarkan strategi bisnis semata.

Sebagai gantinya, EA bakal menghadirkan gim Battlefield baru di bulan Oktober mendatang. CFO EA, Blake Jorgensen mengatakan Anthem bakal mendapatkan perhatian lebih besar dari gamer jika dirilis di kuartal yang lebih "sepi". Dengan kata lain, EA sendiri masih belum percaya diri dengan gim ini. Meski demikian, pernyataan Jorgensen sangat masuk akal.

Akhir tahun, tepatnya bulan Oktober-November memang merupakan masa-masa perilisan gim AAA. EA pernah memiliki pengalaman buruk soal perilisan gim di saat-saat kuartal padat tersebut. Salat satunya adalah gim Titanfall 2 yang tampil sangat baik, namun kurang diterima oleh pasar karena dirilis pada saat kuartal padat. Saat itu terdapat gim Battlefield dan Call of Duty baru yang merupakan gim shooter dan menjadi pesaing langsung Titanfall 2.

Dibandingkan dari popularitasnya, gamer lebih memilih untuk membeli Call of Duty atau Battlefield ketimbang Titanfall 2. Itu sebabnya penjualan gim Titanfall 2 menjadi kurang baik. Padahal secara teknis gim tersebut sangat layak untuk dimainkan.

Sementara untuk gim Battlefield yang baru, EA sudah semestinya belajar dari gim Star Wars Battlefront II. Gim shooter dengan tema Star Wars tersebut belakangan dilaporkan tidak bisa memenuhi ekspektasi penjualan sebab berbagai skandal yang dihadapinya, termasuk masalah loot box yang menjadikan gim tersebut sulit dimenangkan jika Anda tidak membeli item di dalam gim.

Lalu Battlefield apa yang akan dirilis EA akhir tahun ini? E3 2018 kemungkinan akan menjadi tempat EA mengumumkan gim Battlefield barunya. Namun kami berharap EA merilis sekuel dari Battlefield 2142 yang menggunakan tema peperangan futuristik.

Share
×
tekid
back to top