sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
Jumat, 12 Jun 2020 08:58 WIB

10 gim yang patut ditunggu calon pengguna PlayStation 5

Pada kesempatan kali ini, tim Tek.id akan membagikan 10 gim yang patut kalian tunggu jika berminat untuk membeli PlayStation 5.

10 gim yang patut ditunggu calon pengguna PlayStation 5
PlayStation 5

Sony baru saja menggelar sebuah acara online bertajuk “The Future of Gaming”. Dalam acara ini, mereka memperkenalkan hampir 20 gim yang akan hadir di perangkat PlayStation 5 yang akan hadir pada musim liburan 2020 mendatang.

Dari keseluruhan trailer gim yang ditampilkan, kami melihat banyak peningkatan di bidang grafis jika dibandingkan dengan konsol generasi sebelumnya. Tak ketinggalan, kami juga melihat bahwa para pengembang gim telah memaksimalkan teknologi Ray Tracing dalam gim mereka yang membuat kami kagum dengan grafis yang dihadirkan.

Namun, dari keseluruhan gim yang dikonfirmasi, tidak semuanya akan hadir saat peluncuran PlayStation 5. Beberapa gim baru akan hadir pada 2012, dan bahkan diantaranya yang akan hadir pada 2022 mendatang.

Nah, pada kesempatan kali ini, kami akan membahas gim apa saja yang menurut kami patut ditunggu hadir di PlayStation 5. Kami mulai dengan gim legendaris Gran Turismo 7. Ya, setelah absen beberapa tahun, gim ini pada akhirnya siap meluncur di PS5.

Ada peningkatan grafis yang sangat mencolok dari gim tersebut. Selain itu, akan ada beberapa peningkatan di sisi gameplay yang akan dihadirkan melalui kehadiran kontroler generasi terbaru dari PS5.

Gim kedua adalah Spider-Man Miles Morales. Gim ini segera diluncurkan oleh Sony dikarenakan penerimaan para gamer terhadap gim sebelumnya sangat baik. Selain itu, hype terhadap gim tersebut juga masih sangat tinggi hingga saat ini.

Jika kalian gamer PlayStation original, pasti tak asing dengan gim Ratchet and Clank. Nah di PS5, kalian akan mendapatkan petualangan baru dari kedua karakter ikonik tersebut dalam judul Ratchet and Clank Rift Apart. Dari judulnya, pasti kalian sudah bisa menebak bagaimana jalan cerita dari gim tersebut bukan?

Pada zaman PlayStation 2, ada sebuah gim yang sangat menarik bernama Little Big Planet. Gim ini cukup mendapatkan perhatian dari para gamer karena gameplay yang unik serta grafis yang menarik.

Di PS5, kalian akan mendapatkan sebuah waralaba baru dari gim tersebut yang bernama SackBoy A Big Adventure. Bagaimana ya petualangan karakter ragdoll coklat kesayangan kita di dunia yang baru ini?

Ghostwire Tokyo merupakan salah satu gim yang sangat saya tunggu. Hal ini dikarenakan gim ini memiliki jalan cerita yang unik, yakni menumpas “setan” khas Jepang di lokasi yang sangat saya ingin kunjungi, yakni Tokyo. Semoga grafisnya dapat memuaskan saya sebelum benar-benar mengunjungi kota tersebut.

Beberapa gim AAA juga dikabarkan akan segera hadir di platform PS5. Salah satunya adalah Hitman dengan gim terbaru mereka yakni Hitman III. Bocorannya, gim ini akan mengambil lokasi di Dubai dan beberapa lokasi eksotis baru lho!

Bagi kalian penggemar gim olahraga, 2K Entertainment juga memiliki kejutan lho. Mereka memastikan akan meluncurkan seri NBA 2K21, tak lama setelah PS5 diluncurkan ke pasaran. Saya sangat penasaran apa yang akan ditambahkan oleh pengembang di dalam gim tersebut.

Demon’s Soul merupakan salah satu gim yang paling banyak diperbincangkan saat ini. Betapa tidak, gameplay dan grafis dari gim tersebut memang cukup baik jika dibandingkan gim AAA lain. Untungnya nih, gim ini akan hadir di PS5 dalam waktu dekat ini.

Satu gim AAA lain yang ditunggu oleh para gamer, yakni Resident Evil Village. Gim ini akan menampilkan jalan cerita baru, dengan karakter baru, dan grafis yang ditingkatkan. Hmm, bagaimana ya pengalaman bermain gim tersebut?

Gim terakhir yang masuk dalam daftar ini adalah Horizon II Forbidden West. Gim ini merupakan gim sekuel dari Horizon Zero Dawn yang memiliki grafis dan gameplay yang sangat menarik. Wah, saya sudah tak sabar untuk memainkan gim tersebut di perangkat PS5.

Share
×
tekid
back to top