sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
Selasa, 12 Feb 2019 18:04 WIB

Ponsel Xiaomi dan OnePlus punya radiasi paling tinggi

Berdasarkan data yang dihimpun Statista, perangkat Xiaomi dan OnePlus menempati peringkat teratas sebagai perangkat pemancar radiasi tertinggi.

Ponsel Xiaomi dan OnePlus punya radiasi paling tinggi
(Foto: Vest)

Smartphone kini menjadi perangkat yang dimiliki hampir setiap orang guna menunjang aktivitasnya. Mayoritas pengguna mempertimbangkan spesifikasi ponsel seperti RAM atau fitur kameranya. Tak banyak dari mereka yang memperhatikan tingkat radiasi yang akan mereka terima.

Kantor Federal Jerman telah melakukan penelitian guna menemukan perangkat yang memancarkan radiasi maksimum dan paling sedikit. Berdasarkan data yang dihimpun Statista, perangkat Xiaomi dan OnePlus menempati peringkat teratas sebagai perangkat pemancar radiasi tertinggi.

Lebih rinci, smartphone Xiaomi dan OnePlus yang memancarkan radiasi maksimum, merupakan perangkat yang paling banyak digunakan dan disukai di kelas menengah. Xiaomi Mi A1 memancarkan radiasi maksimal, sementara OnePlus 5T berada di posisi kedua.

Xiaomi Mi Max 3 dan OnePlus 6T menjadi perangkat dengan radiasi tinggi di posisi ke tiga dan empat. Dari 16 ponsel dalam daftar yang dihimpun Statista, Xiaomi dan OnePlus memiliki delapan perangkat yang tercatat sebagai ponsel yang memancarkan radiasi tertinggi.

Radiasi ponsel

Selain kedua merek itu, HTC, Google, Apple, Sony, dan ZTE juga tercatat memiliki perangkat dengan radiasi tinggi. Secara khusus, iPhone 7 dan iPhone 8 merupakan perangkat dengan Specific Absorption Rate (SAR) masing-masing 1,3 Wk dan 1,32 Wk. Sementara duo Pixel 3 memiliki nilai SAR masing-masing 1,33 Wk dan 1,39 Wk.

"Faktanya kedua perusahaan tersebut terwakili dalam daftar ini, dengan 8 dari 16 handset teratas dibuat oleh salah satunya. Ponsel Apple premium seperti iPhone 7 dan iPhone 8 yang baru dirilis juga ada di sini, seperti halnya handset terbaru Google," kata Martin Armstrong, Data Journalist.

Dilansir Gizmochina (12/2), pengujian dilakukan berdasarkan kriteria yang ditetapkan oleh Kantor Federal Jerman untuk Radiasi dan Perlindungan. Perangkat yang dikategorikan "Aman" ketika penyerapannya di bawah 0,60 Wk. Sementara perangkat yang termasuk dalam daftar itu memancarkan radiasi dua kali lipat dari patokan standar.

Ponsel dengan pemancar radiasi paling rendah sebagian besar merupakan perangkat bermerek Samsung dan Motorola. Galaxy Note 8 misalnya tercatat sebagai ponsel dengan tingkat penyerapan paling sedikit yakni 0,17 Wk. Perangkat Samsung lainnya yang meraih skor rendah di antaranya Galaxy A8, Galaxy S8+, Galaxy S7 edge, Galaxy S9+, galaxy J6+, Galaxy J4+, dan Galaxy S8.

"Faktanya handset feature Samsung menonjol, dimana setengahnya dari 10 teratas berasal dari perusahaan Korea Selatan. Ini sangat kontras dengan kompetitor utamanya Apple. Dua iPhone menempati tempat dalam daftar ponsel yang memancarkan radiasi tertinggi," ujarnya.

Share
×
tekid
back to top