sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
Sabtu, 23 Feb 2019 10:00 WIB

Bocoran spesifikasi Vivo V15 di Indonesia

Vivo V15 akan hadir dengan kamera pop-up yang tangguh. Perangkat ini sekaligus menandai smartphone berkamera pop-up pertama yang dirilis di Indonesia.

Bocoran spesifikasi Vivo V15 di Indonesia
(Foto: Lely Maulida/Tek.id)

Vivo Indonesia siap menghadirkan smartphone terbarunya di Tanah Air. Sebelumnya hal ini juga telah diumumkan perusahaan melalui akun resmi media sosial mereka. Namun kali ini, vendor asal China tersebut mengungkap bocoran spesifikasi yang akan melengkapi Vivo V15 di Indonesia.

Vivo V15 akan hadir dengan kamera pop-up yang tangguh. Perangkat ini sekaligus menandai smartphone berkamera pop-up pertama yang dirilis di Indonesia. Smartphone ini akan segera diluncurkan dalam waktu dekat.

Sebagai fitur unggulannya, Vivo V15 punya kamera selfie 32MP. Kameranya dirancang pop-up sehingga komponen lensanya tersembunyi ketika tak digunakan. Meski didesain pop-up, kamera itu dinilai tahan hingga 50.000 kali dioperasikan sehingga diklaim tangguh atau tidak ringkih.

Kamera tersebut kabarnya mampu menangkap detil wajah dengan tajam. Kamera itu juga dilengkapi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI) untuk menyempurnakan objek yang akan dibidik. Sejumlah mode juga dihadirkan seperti AR stiker untuk membuat gambar semakin menarik.

Kamera depannya sendiri diakomodir dengan tiga lensa beresolusi masing-masing 12MP, 8MP, dan 5MP. Kamera belakangnya disertai dukungan AI Body Shaping yang mampu mengatur bodi pengguna saat dibingkai dalam foto serta AI Potrait yang akan membuat hasil foto memiliki efek bokeh.

Fitur menarik lainnya yaitu hadirnya Game Mode 5.0 yang akan membantu perangkat mengoptimalkan grafis dan RAM. Dengan begitu, pengguna bisa mendapatkan pengalaman gaming yang nyaman di Vivo V15.

Tampilan Vivo V15 didukung layar FHD+ 6,53 inci dengan resolusi 1080 x 2340. Smartphone ini akan berjalan dengan sistem operasi FunTouch 9 berbasis Android Pie 9. Sayangnya Vivo belum membocorkan harga Vivo V15 yang akan segera diluncurkan di Indonesia.

Share
×
tekid
back to top