sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id realme
Selasa, 22 Jan 2019 13:48 WIB

Pakai iPhone? Coba trik ini biar Insta Stories makin kece

Insta Stories bisa merangsang kreativitas penggunanya. Nah, khusus pengguna iPhone ada trik khusus untuk insta story yang kece

Pakai iPhone? Coba trik ini biar Insta Stories makin kece
Source: Google

Instagram menjadi salah satu media sosial yang menarik untuk digunakan. Bagaimana tidak, media sosial ini menawarkan banyak fitur menarik untuk dijajal, salah satunya fitur Stories.

Fitur yang sudah sangat dikenal oleh setiap pengguna Instagram ini bisa juga dijadikan ajang mengasah kreativitas penggunanya. Membuat Insta Story yang menarik bakal bisa menjadi salah satu alasan orang untuk mengikuti akun Instagram orang lain.

Namun, tahukah kamu kalau di platform iOS kamu bisa melakukan sebuah trik untuk membuat Insta Story menjadi semakin menarik? Triknya sendiri tidak disediakan secara khusus di Instagram, melainkan memang sudah tersedia dalam perangkat iPhone.

Penasaran bagaimana triknya? Simak tulisan Tek.id berikut ini!

Pilih background

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah dengan memilih  background untuk Instagram Stories kamu. Latar belakangnya bebas, tergantung kesukaan dan kreativitas kamu. Background bisa berupa gambar atau warna gradasi a la Instagram.

Selanjutnya keluar dari aplikasi Instagaram dengan catatan jangan upload dulu Insta Stories yang sedang kamu kerjakan.

Pilih Gambar

Selanjutnya, pilih gambar menarik untuk dimasukkan ke Insta Stories kamu. Nah, untuk memasukkan gambar tersebut, kamu perlu satu trik, yakni dengan menggunakan fitur Copy Paste yang tersedia di iPhone.

Setelah kamu memilih sebuah gambar, ketuk ikon menu berbentuk kotak dengan tanda panah ke atas. Lokasinya ada di pojok kiri bawah. Kemudian akan muncul beberapa pilihan, seperti Copy, Copy iCloud Link, Slideshow dan sebagainya. Ketuk Copy.

Masukkan Gambar

Langkah berikutnya tinggal memasukkan gambar yang sudah di-copy tadi ke Insta Stories kamu. Segera pindah ke aplikasi Instagram untuk mengakses Insta Stories. Ketuk di mana saja, kemudian ketuk dan tahan untuk memunculkan menu Paste. Pilih Paste.

Kamu akan menyadari kalau gambar yang kamu copy tadi akan muncul di Insta Stories kamu. Tinggal mengatur ukurannya agar proporsional. Menariknya lagi, kamu bisa memasukkan gambar sebanyak yang kamu inginkan. Lagipula trik ini tidak hanya berlaku untuk gambar saja. Kamu juga bisa kok memasukkan gambar berformat .gif yang tidak tersedia di Instagram.

Trik lainnya, kamu bisa mengetuk gambar untuk mirroring gambar yang kamu masukkan. Triknya akan semakin kelihatan kalau kamu memasukan file .gif ke Insta Stories kamu.

Perlu diingat, trik ini hanya akan berlaku pada pengguna iPhone saja. Jadi tunggu apa lagi? Bikin followers kamu penasaran dengan Insta Story kece yang kamu buat.

Share
×
tekid
back to top