Registrasi kartu SIM itu bukan Hoax!

Oleh: Dommara Hadi S Dinda Ayu Widiastuti - Minggu, 05 Nov 2017 16:25 WIB

Beberapa pihak yang tidak menyukai langkah pemerintah menyebut langkah ini Hoax, tidak sedikit yang terkecoh.

Simpang siur mengenai registrasi ulang kartu SIM masih terjadi dalam sepekan terakhir. Padahal, Kementerian Komunikasi dan Informatikan sudah mengeluarkan pengumuman kepada masyarakat sejak pertengahan Oktober lalu. Walau demikian, ada saja yang menyebut itu berita hoax.

Berita Hoax seputar registrasi ulang kartu SIM cukup meyakinkan karena pelaku turut menunjukkan proses registrasi yang selalu gagal. Ada juga yang menyoroti penggunaan nama ibu kandung sebagai syarat registrasi.

Untuk itu, Kemkominfo menghimbau agar masyarakat tak termakan berita hoax tersebut dan lebih bijak dalam mengkonsumsi berita dari sumber yang tidak jelas. Sayangnya, banyak yang termakan berita ini.

Sebenarnya ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui seputar hoax registrasi kartu SIM, ini di antaranya:

Registrasi ulang kartu seluler tidak wajib