Pemilik startup merapat, program akselerator startup teknologi terbesar di Korea Selatan resmi dibuka

Oleh: Insaf Albert Tarigan - Selasa, 02 Mei 2023 11:12 WIB

KSGC 2023 menawarkan dukungan lebih lanjut kepada 20 tim teratas, termasuk dana komersialisasi seperti proyek PoC (Proof of Concept) dengan perusahaan Korea untuk sekitar 8 tim dengan dana maksimal USD25.000.

K-Startup Grand Challenge (KSGC), program akselerator terbesar Korea Selatan, buka pendaftaran edisi 2023. Diawasi Kementerian UKM dan Startup serta diselenggarakan National IT Industry Promotion Agency, KSGC menerima pendaftaran startup 10 April-18 Mei 2023. Tujuan program ini adalah membantu startup asing memasuki pasar Korea dan mengeksplorasi peluang bisnis di Asia. Edisi 2023, yang berlangsung 25 Juli-10 November, fokus pada startup deep tech.

Lim Jungwook, Wakil Menteri Kementerian UKM dan Startup mengatakan, “Menyenangkan melihat peningkatan kualitas startup yang mendaftar K-Startup Grand Challenge setiap tahun. Tahun ini, melalui program Follow-up setelah Demoday, KSGC 2023 menawarkan dukungan lebih lanjut kepada 20 tim teratas, termasuk dana komersialisasi seperti proyek PoC (Proof of Concept) dengan perusahaan Korea untuk sekitar 8 tim dengan dana maksimal USD25.000, yang akan membantu startup mengembangkan ide inovatif mereka ke level berikutnya. Saya mendorong startup global untuk bergabung dengan K-Startup Grand Challenge 2023 dan menjadi bagian dari perjalanan inovatif ini.

Program ini akan memilih 60 startup berusia kurang dari tujuh tahun, perwakilan mereka berkewarganegaraan asing dan ingin mendirikan bisnis teknologi inovatif di Korea. Startup dengan Produk Layak Minimum (MVP) atau rencana khusus untuk memindahkan markas mereka atau mendirikan perusahaan di Korea akan diberi preferensi.

Program K-Startup Grand Challenge mengevaluasi startup dan pra-startup melalui proses dua langkah (evaluasi dokumen dan evaluasi audisi global) termasuk kriteria seperti pengenalan masalah, kelayakan dan diferensiasi, rencana ekspansi, dan tim. Periode pendaftaran dimulai dari 10 April hingga 18 Mei 2023, dan program ini mengecualikan startup yang meniru atau mencuri ide orang lain atau melanggar kontrak.

Edisi 2023 dirancang untuk startup deep tech, fokus pada delapan sektor: e-Commerce & Retail, ESG & Green Tech, Food Tech & Agri Tech, Healthcare & Bio, IT & Software, Mobility & Robotics, Manufacturing & IoT, Metaverse & Media.