Aplikasi Stadium untuk Stadia kembali hadir di App Store

Oleh: Hieronimus Patardo - Sabtu, 07 Nov 2020 09:26 WIB

Stadium, aplikasi untuk menjalankan Stadia di iPhone dan iPad yang sebelumnya dihapus oleh Apple kini sudah tersedia kembali di App Store.

Beberapa waktu lalu, Apple dilaporkan menghapus aplikasi browser yang dapat menjalankan Stadia di iPhone dan iPad. Ya, menurut pengembangnya, Apple menghapus aplikasi Stadium dari App Store. Aplikasi ini kabarnya bisa melewati beberapa pembatasan App Store untuk dapat memberikan dukungan Stadia. 

Namun tidak sampai satu bulan, aplikasi Stadium muncul kembali di App Store. Zachary Knox, pengembang aplikasi ini mengungkapkan bahwa Stadium versi 1.2 sudah kembali eksis di toko aplikasi milik Apple tersebut. Pada akhirnya, Stadium kembali bisa diunduh untuk menjalankan Stadia di perangkat iPhone dan iPad. 

Sayangnya, ada beberapa perbedaan yang terjadi. Dilansir dari 9to5google (7/11), aplikasi versi baru ini tampak tidak sestabil sebelumnya jika pengguna mengandalkan kontroler Bluetooth. Sekarang, alih-alih terhubung ke API iOS yang berbeda, Stadium akan menggunakan custom user agent agar dapat menjalankan Stadia. Untuk diketahui, masalah API inilah yang sebelumnya membuat Apple menghapus aplikasi Stadium dari App Store. 

Pengguna masih bisa menggunakan gamepad di metode baru ini, sayangnya Stadia yang dijalankan melalui Stadium seringkali tidak berjalan dengan baik. Knox mengatakan hal ini bisa berjalan sebagaimana mestinya, namun sering mengalami kegagalan. 

“Kontroler Bluetooth bisa saja bekerja. Dengan menggunakan Override User Agent, Stadia seharusnya mendukung Gamepad API, tetapi iOS tampaknya tidak selalu membiarkannya. Saya sudah menggunakannya berkali-kali, namun tidak selalu berhasil,” kata Knox.