Messenger Kids, media sosial yang cukup aman bagi anak

Oleh: Zhafira Chlistina - Sabtu, 25 Apr 2020 12:21 WIB

Secara penuh orangtua memegang kendali pada konten di akun Messenger Kids. Setiap permintaan berteman akan masuk ke Facebook orangtua untuk meminta perizinan.

Source: Facebook

Beberapa waktu lalu dikabarkan Messenger Kids telah hadir di Indonesia. Platform pesan Facebook yang dikhususkan untuk anak ini memberikan kemudahan kepada anak untuk berkomunikasi dengan keluarga jauh atau teman kelasnya yang sudah lama tidak bertemu selama masa pandemi ini. Facebook memastikan layanan ini memiliki kontrol orangtua yang sangat kuat. Akun Messenger Kids anak juga terhubung dengan akun orangtua.

Saat pertama kali membuka aplikasi, pengguna akan dimintai akun Facebook-nya atau akun orangtua yang akan mengontrol. Lalu akun keduanya akan saling terkonfigurasi. Setelah orangtua mengkonfirmasi akunnya, barulah akun anak bisa dibuat.

Saya mencoba membuat akun anak di perangkat yang terpisah dengan akun Facebook Saya. Untuk membuat akun anak, Saya perlu memasukkan nama dan tanggal lahir anak. Saya membuat nama anak khayalan Saya, yaitu Elijah Dhiza. Lalu setelah itu muncul pillihan kode yang bisa dimiliki akun Elijah sebagai ID apabila temannya ingin mencari akunnya.

Langkah selanjutnya akan muncul pilihan warna yang dapat dipilih sebagai tema aplikasi Messenger Kids. Di sini, orangtua bisa mengajak anak dalam memilih warna favoritnya.