Di balik proyek pengembangan OS rahasia Huawei

Oleh: Lalu Ahmad Hamdani - Selasa, 11 Jun 2019 14:49 WIB

Lakeside talk adalah sebuah peristiwa penting tujuh tahun lalu. Peristiwa ini seolah membenarkan bahwa Huawei mengantisipasi kondisi yang menghimpitnya saat ini sejak lama.

Tujuh tahun lalu, di sebuah vila yang menghadap ke sebuah danau di Shenzhen, sekelompok kecil eksekutif Huawei pimpinan Ren Zhengfei, mengadakan pertemuan tertutup yang berlangsung selama beberapa hari.

Misi mereka adalah untuk bertukar pikiran tentang bagaimana Huawei harus menanggapi keberhasilan sistem operasi (OS) ponsel pintar Android buatan Google di seluruh dunia. Kekhawatiran mendasar Huawei saat itu adalah, ketergantungan mereka pada Android dapat membuat perusahaan rentan terhadap larangan Amerika di masa depan.

Kelompok itu sepakat bahwa Huawei harus membangun OS sendiri sebagai alternatif potensial untuk Android.

Pertemuan ini kemudian disebut "lakeside talk". Akses ke dokumen yang berkaitan dengan pertemuan itu menjadi sangat terbatas tahun lalu, kata sumber yang diwawancarai South China Morning Post (11/6).

Setelah pembicaraan dan arahan dari manajemen senior, tim spesialis OS pimpinan Eric Xu Zhijun, yang kini menjadi salah satu dari tiga ketua Huawei, terbentuk dan mulai bekerja pada OS di bawah kerahasiaan yang ketat.