Adu spesifikasi dan harga Vivo S1 Pro dengan V17 Pro

Oleh: Lely Maulida - Selasa, 26 Nov 2019 15:49 WIB

Dua smartphone ini memiliki resolusi kamera yang sama, yakni 48MP. Selengkapnya berikut perbandingan spesifikasi dan harga Vivo S1 Pro dengan Vivo V17 Pro.

(Foto: Revu)

Vivo S1 Pro resmi hadir di Indonesia. Smartphone ini mengandalkan kamera 48MP dan 32MP sebagai fitur utamanya. Selain itu, Vivo S1 Pro juga mengedepankan baterai 4.500 mAh dengan dukungan fast charging dual-engine. Sayangnya, S1 Pro hanya menawarkan chipset seri cukup lawas, yaitu Snapdragon 665. Padahal, Qualcomm telah memperbarui seri tersebut melalui Snapdragon 675 dan juga digunakan di Vivo V17 Pro.

Tampaknya, cara ini dilakukan Vivo guna membuat harga S1 Pro tetap terjangkau. Kendati harganya terpaut cukup jauh, dua smartphone ini memiliki resolusi kamera yang sama, yakni 48MP. Selengkapnya, berikut perbandingan spesifikasi dan harga Vivo S1 Pro dengan Vivo V17 Pro.

Tampilan jelas beda

Vivo S1 Pro membawa desain baru dengan housing kamera berbentuk belah ketupat. Sementara tampilan depannya mengusung poni waterdrop dengan ukuran cukup mungil. Ini berbanding terbalik dengan Vivo 17 Pro yang hadir dengan tampilan yang didominasi layar berkat kamera depannya yang tersembunyi. 

Jenis layarnya sama-sama didukung Super AMOLED, namun dengan ukuran layar yang beda tipis. Vivo S1 Pro membawa layar berbentang 6,38 inci, sedangkan V17 Pro 6,44 inci. Tak hanya tampak depan, tampilan belakang kedua smartphone ini pun berbeda.