sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
Senin, 06 Sep 2021 19:18 WIB

Pencipta PUBG tinggalkan Krafton, rilis trailer proyek baru

Baru-baru ini salah satu mantan pembuat PUBG meluncurkan sebuah situs baru dan sebuah video teaser untuk sebuah proyek bernama prologue.

Pencipta PUBG tinggalkan Krafton, rilis trailer proyek baru

Siapa sih yang tak kenal dengan PlayerUnknown's Battlegrounds alias PUBG? Ya, gim ini merupakan salah satu gim battle royale terpopuler, di mana hingga saat ini masih dimainkan jutaan orang setiap harinya.

Namun, seperti diketahui bahwa Direktur dari gim ini, Brendan Greene, memutuskan untuk hengkang dari PlayerUnknown beberapa waktu lalu. Setelah tidak ada kabar, dia pun mengumumkan sebuah hal yang mengejutkan.

Mantan DJ dan desainer web dari Irlandia ini mengumumkan sebuah “mainan baru” untuk para penggemar gim PUBG dan gim battle royale lainnya. Kali ini, dia mengumumkan sebuah proyek bernama prologue.

Ini merupakan proyek ambisius dari Greene dimana dia ingin membuat sebuah gim yang sempurna. “Kami ingin membuat dunia sandbox realistis dalam skala yang jarang dicoba, dunia ratusan kilometer dengan ribuan pemain berinteraksi, menjelajah, dan berkreasi,” kata Greene, seperti dikutip dari laman The Verge (6/9).

Greene mengatakan tim barunya telah membangun jaringan saraf yang dapat menghasilkan "dunia terbuka yang realistis dan masif saat runtime, setiap kali gamer menekan tombol play." Dia menyebutnya sebagai "terobosan", dan Prolog itu akan menjadi pengantar sederhana untuk iterasi awal teknologi mereka.

 

 

Belum ada kabar kapan mereka akan mengumumkan kehadiran gim tersebut. Dia hanya mengatakan akan melakukan wawancara eksklusif kepada Dean Takahashi dari VentureBeat pada Sabtu (11/9) waktu setempat.

Dari kabar yang beredar, Krafton juga memiliki saham di perusahaan barunya. Seperti diketahui, Krafton juga sedang mengerjakan gim terbaru mereka, sebuah gim epik fantasi yang saat ini dikenal sebagai “Project Windless” yang didasarkan pada cerita rakyat Korea.

Share
×
tekid
back to top