sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
Senin, 06 Jan 2020 18:27 WIB

HP kenalkan Elite Dragonfly G2, laptop bermodem 5G

Selain menawarkan laptop dengan konektivitas 5G, HP juga menawarkan peningkatan jeroan melalui Elite Dragonfly G2.

HP kenalkan Elite Dragonfly G2, laptop bermodem 5G

Selama beberapa tahun kebelakang ini, Intel selalu mendambakan kehadiran dari laptop yang memiliki modem tertanam. Apalagi dengan hadirnya kemampuan teknologi jaringan 5G, yang membuat laptop always connected semakin dekat dengan kenyataan.

Salah satu vendor yang akan meluncurkan laptop dengan teknologi jaringan 5G adalah HP melalui Elite Dragonfly G2 mereka. Rencananya, laptop ini akan diperkenalkan secara resmi dalam ajang CES 2020.

Jika kalian familiar dengan nama laptop ini, sebenarnya kalian tak salah. Hal ini dikarenakan HP sudah memperkenalkan laptop ini pada CES 2019 silam sebagai salah satu laptop yang masuk ke jajaran project Athena milik Intel.

Yang membedakan versi tahun lalu dan tahun ini selain dari hadirnya modem 5G yakni jeroannya. Elite Dragonfly G2 akan memiliki chipset Intel Core i3, i5, atau i7 generasi ke-10 yang lebih bertenaga.

Mereka juga menawarkan pilihan konfigurasi RAM hingga 16GB dan penyimpanan hingga 2TB NVMe yang super cepat. Selain itu,  Elite Dragonfly G2 juga memiliki opsi panel yang mendukung resolusi UHD dengan HDR 400 untuk warna yang lebih baik.

Selain itu, soal daya tahan baterai, HP mengklaim Elite Dragonfly G2 dapat bertahan antara 16,5 jam atau 24 jam. Soal modem 5G, HP akan menggunakan antara modem Intel XMM 7360 Cat 9 LTE untuk Elite Dragonfly G2 dan modem Qualcomm Snapdragon X55 5G diharapkan dalam model vPro.

Terakhir, salah satu hal yang dibanggakan oleh HP dari jajaran laptop ini adalah sebagian besar laptop ini dibuat dari bahan daur ulang. Untuk Elite Dragonfly G2, mereka mengklaim menggunakan bahan baku yang didaur ulang sebanyak 82%.

Jika kalian tertarik, HP baru akan menjual Elite Dragonfly G2 melalui situs web mereka pada bulan Februari. Sayangnya, mereka belum memberikan harga resmi untuk laptop ini. Tapi mengingat harga laptop Elite Dragonfly generasi pertama, Elite Dragonfly G2 akan memiliki harga di kisaran USD1600 atau sekira Rp22 juta.

Share
×
tekid
back to top