sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
Jumat, 23 Agst 2019 10:09 WIB

Google resmi umumkan nama Android terbaru

Google akhirnya mengumumkan nama resmi untuk sistem operasi Android terbaru. Sebelumnya, publik menduga bahwa OS Android terbaru ini akan bernama Android Q.

Google resmi umumkan nama Android terbaru
Source: Google

Google akhirnya secara resmi mengumumkan nama untuk sistem operasi Android terbaru mereka. Alih-alih mengadopsi nama makanan manis, Google kini justru menggunakan nama yang lebih sederhana, yakni Android 10. Penamaan ini pada akhirnya mematahkan tradisi Google selama 10 tahun terakhir. 

Sebagaimana diketahui, sepuluh tahun lalu merupakan debut Android dengan menggunakan nama makanan. Sejak Android Cupcake pada tahun 2009, hingga yang paling akhir saat ini, Android Pie, Google terus konsisten menggunakan nama makanan. 

Sameer Samat, VP Product Management Android mengatakan bahwa tradisi ini menjadi bagian lucu setiap kali Google merilis Android versi terbaru. Di kalangan para pengguna, mereka kerap menerka nama apa yang selanjutnya akan digunakan pada Android versi terbaru. Biasanya dunia maya akan ramai membicarakan kemungkinan nama baru tersebut. 

Pergantian nama ini bukan tanpa alasan. Dalam blog resmi Google, Sameer Samat menyatakan bahwa penamaan itu tidak mewakili Google sebagai sebuah perusahaan global. Pasalnya dalam beberapa bahasa, huruf L dan R kerap sulit dibedakan. Hal ini membuat Lollipop tidak serta merta merujuk pada sistem operasi Android. 

Penamaan Pie pun sempat menjadi dilema. Pasalnya, tidak semua daerah memperlakukan Pie sebagai makanan penutup. Demikian juga dengan Marshmallow yang tidak populer di beberapa belahan dunia. 

Kendati versi baru ini hadir dengan nama berbeda, namun hal itu kabarnya tidak akan menghentikan tim Google untuk mengurutkan sistem operasi Android dalam format alfabet. 

Di samping memperkenalkan nama baru, Google juga merombak logo android mereka. Masih  dengan robot khas a la Android. Perbedaan paling terlihat ada pada huruf yang digunakan. Versi baru menggunakan warna hitam dengan jenis huruf yang berbeda. 

Google beralasan bahwa warna hijau yang sebelumnya digunakan pada tulisan Android nyatanya sulit dibaca, terutama untuk mereka yang memiliki gangguan penglihatan. Tak hanya itu, pemasangan warna yang senada dengan warna robot Android menjadikannya lebih sulit dibaca. Untuk itu, warna hitam dipilih untuk meningkatkan kontras. 

Kabarnya, logo baru dan sistem operasi terbaru ini akan rilis dalam beberapa minggu ke depan. Bersamaan dengan itu pula, Samat menyatakan bahwa tim Google sudah memilih nama untuk versi lanjutan, yakni Android R. 

Hmm, kira-kira apa ya namanya?

Share
×
tekid
back to top