sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id telkomsel
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id poco
Senin, 06 Nov 2023 13:08 WIB

Bocoran detail Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy

Qualcomm akan meluncurkan Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy sebagai varian lain dari versi regulernya, eksklusif untuk Samsung.

Bocoran detail Qualcomm Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy

Qualcomm biasanya merilis dua chipset andalan dalam siklus tahunannya. Ini termasuk chipset flagship reguler dan varian yang lebih tingggi, yang dibuat berdasarkan varian reguler tersebut, dengan beberapa perubahan kecil.

Sebagian besar ponsel flagship Android akan menggunakan chipset flagship Snapdragon reguler. Sedangkan varian yang lebih tingginya hanya tersedia untuk beberapa produsen terpilih, salah satunya Samsung. Dan tampaknya situasi yang sama dapat terulang pada Snapdragon 8 Gen 3.

Samsung memiliki akses eksklusif ke chipset unggulan Snapdragon yang lebih tinggi, yang mereka sebut "for Galaxy". Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy adalah chipset terakhir yang mereka gunakan pada Samsung Galaxy Z Fold5, Galaxy Z Flip5, serta tablet Galaxy Tab S9 Series.

Menurut laporan dari leaker Yogesh Brar, yang dikutip dari Android Authority (6/11), Qualcomm juga akan menghadirkan Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy. Leaker membagikan bocoran spesifikasi yang menunjukkan beberapa peningkatan dari versi reguler Snapdragon 8 Gen 3 biasa.

Menurut bocoran, Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy akan memiliki beberapa perbedaan kecepatan clock secara keseluruhan. Core utama sedikit di-overclock menjadi 3,4GHz dari 3,3GHz. Anehnya, cluster core kinerja dan cluster core efisiensi keduanya sedikit di-underclock. 

Selain CPU, Snapdragon 8 Gen 3 for Galaxy juga dikabarkan akan hadir dengan GPU yang di-overclock untuk performa AI yang lebih baik. Kemungkinan chipset ini akan pertama kali digunakan pada platform ponsel flagship Samsung, yakni Galaxy S24 yang akan datang tahun depan.

Share
×
tekid
back to top