sun
moon
Premium Partner :
  • partner tek.id samsung
  • partner tek.id realme
  • partner tek.id poco
  • partner tek.id acer
  • partner tek.id telkomsel
Rabu, 15 Apr 2020 17:20 WIB

Alibaba umumkan aplikasi konferensi video DingTalk Lite

Aplikasi yang dapat diunduh secara gratis ini diklaim mampu mendukung konferensi video untuk lebih dari 300 orang secara bersamaan.

Alibaba umumkan aplikasi konferensi video DingTalk Lite

Platform komunikasi dan kolaborasi untuk korporat dari Alibaba, DingTalk, baru saja memperkenalkan versi Lite yang dapat diunduh di beberapa toko aplikasi. DingTalk Lite diinformasikan hadir untuk mendukung kerja dan belajar jarak jauh bagi bisnis dan sekolah setempat yang sekarang ini menghadapi tantangan akibat virus corona atau Covid-19.

Aplikasi yang dapat diunduh secara gratis ini diklaim mampu mendukung konferensi video untuk lebih dari 300 orang secara bersamaan. Sedangkan fitur Live-Broadcast (siaran langsung satu arah) dapat diikuti oleh lebih dari seribu orang. Verti Lite memiliki antarmuka berbahasa Jepang, Inggris, dan Mandarin, serta fitur penerjemah berbasis AI dari dan ke 14 bahasa sehingga memudahkan pengguna di Indonesia, dan berbagai wilayah di Asia lainnya.

“Dengan meningkatnya permintaan akan bekerja dan belajar jarak jauh akibat pandemi Covid-19, kami berharap dapat memanfaatkan teknologi terkemuka Alibaba untuk mendukung sebanyak mungkin bisnis dan sekolah agar dapat terus beroperasi,” kata CTO DingTalk, Hugo Zhu.

Dengan memanfaatkan infsatruktur global yang aman dan tangguh dari Alibaba Cloud, tulang punggung intelijen data dari Alibaba Group, DingTalk telah mampu menghadirkan konferensi video berkualitas tinggi dan Live-Broadcast dengan minim latensi, di tengah melonjaknya permintaan telekomunikasi dalam beberapa bulan terakhir.

Sekitar 10 juta perusahaan di Tiongkok diklaim telah menggunakan DingTalk untuk bekerja jarak jauh, dan lebih dari 120 juta siswa di seluruh Tiongkok menghadiri kelas online melalui DingTalk selama wabah virus corona.

Kopi Kenangan, salah satu bisnis kopi lokal yang berkembang di Indonesia, dikatakan telah menggunakan fitur konferensi video dan obrolan grup yang ada pada aplikasi DingTalk untuk mengoordinasikan sekitar 900 karyawannya yang sebagian besar sudah mengikuti arahan untuk bekerja dari rumah sejak 25 Maret 2020.

DingTalk juga menawarkan fungsi Live Streaming dan obrolan grup untuk mendukung Platform Komunikasi Ahli Medis Internasional, destinasi online yang dirancang untuk para pakar medis di seluruh dunia untuk berkomunikasi secara lancar satu sama lain dan berbagi pengalaman berharga mereka dalam memerangi Covid-19.

Share
×
tekid
back to top